Projo Kuatkan Posisi Capres Prabowo Subianto di Pilpres 2024

Jumat, 07 Juli 2023 – 02:32 WIB
Prabowo Subianto. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum (Ketum) Sukarelawan Pro Jokowi (Projo) Budi Arie Setiadi memberikan bocoran terkait dukungan kepada calon presiden (capres) di Pilpres 2024.

Para pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengatakan dukungan Projo sejauh ini mengarah kepada capres yang juga Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto.

BACA JUGA: Setelah Joman, Projo Diprediksi Bakal Dukung Prabowo Sebagai Capres

Budi Arie bahkan menyebutkan perbandingan kemungkinan Projo akan mendukung Prabowo Subianto dengan kader PDIP Ganjar Pranowo sebesar 60 persen berbanding 40 persen.

"Persentasi dukungan Projo antara Prabowo dengan Ganjar ya 60 persen dan 40 persen lah. Prabowo 60 persen, Ganjar 40 persen," kata Budi Arie kepada wartawan, Kamis (6/7).

BACA JUGA: Inilah Penyebab Pendukung Prabowo yang Sempat Berpaling Mulai Kembali

Budie Arie tidak menampik peluang Projo akan mendukung Prabowo Subianto.

Pihaknya hanya tinggal menunggu arahan dari Jokowi soal siapa yang nantinya akan didukung.

BACA JUGA: Jusuf Hamka Berharap Prabowo Subianto jadi Presiden Indonesia Selanjutnya

"Keputusan resmi organisasi nanti tunggu tanggal mainnya di bulan Oktober," tambah Budi Arie.

Budi Arie menyebut Prabowo Subianto merupakan sosok capres yang berkomitmen menjawab berbagai isu dan tantangan strategis Indonesia ke depan.

Mengingat Menteri Pertahanan tersebut memiliki wawasan global yang sangat luas untuk memajukan dan menyejahterakan Indonesia ke depannya.

"Tetapi yang pasti saya melihat komitmen Prabowo untuk menjawab berbagai isu dan tantangan strategis kita ke depan ini sangat komitmen," pungkasnya. (cuy/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prabowo Subianto Capres dengan Pemilih yang Sangat Loyal


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler