Proliga: Jalan Surabaya Samator Sangat Terjal

Selasa, 12 Februari 2019 – 01:52 WIB
Pemain Surabaya Bhayangkara Samator Rendy Tamamilang melepaskan spike. Foto: Proliga

jpnn.com, KEDIRI - Surabaya Bhayangkara Samator menunjukkan tajinya ketika mengalahkan Jakarta Pertamina Energi dengan skor 3-0 (25-22, 25-19, 25-21) pada final four Proliga 2018/2019 di GOR Jayabaya, Kediri, Minggu (10/2)

’’Secara keseluruhan, ada perubahan signifikan, terutama di receive. Serve dan blok juga ada peningkatan. Dalam latihan kami mengevaluasi dan berusaha meningkatkan kekurangan pemain,’’ kata Pelatih Samator Ibarsjah Djanu Tjahjono.

BACA JUGA: Proliga: Surabaya Samator Rawan Digusur

Meski tidak sempurna, akurasi pukulan Rivan Nurmulki dan kawan-kawan membaik. Rotasi pemain juga apik.

Daerah pertahanan dijaga dengan baik. Sepertinya dua kekalahan berturut-turut di final four putaran perdana (oleh Jakarta BNI 46 dan Palembang Bank SumselBabel) sukses menampar keras sang juara bertahan.

BACA JUGA: Proliga: Pertamina Energi Dibayangi Kegagalan Musim Lalu

Meski begitu, tim kebanggaan Kota Pahlawan tersebut belum bisa bernapas lega. Pekerjaan rumah menanti.

Banyak perbaikan yang harus mereka lakukan. Sebab, putaran kedua digelar tak lebih dari empat hari lagi. Tepatnya mulai Jumat (15/2).

BACA JUGA: Toiran Perkuat Samator pada Putaran Kedua Proliga

Hanya tersisa tiga laga. Samator harus sapu bersih seluruh pertandingan jika ingin ke grand final.

Putaran kedua final four yang digeber di Malang itu bakal jadi penentu jalan mereka. Lengah sedikit saja, tiket grand final bakal melayang.

Sebab, dua pesaingnya, Palembang Bank SumselBabel dan Jakarta BNI 46, menduduki dua peringkat teratas.

Samator bertengger di posisi ketiga. Ini tentu mengkhawatirkan. Apalagi, keduanya mulai mengenal pola permainan Samator.

Penampilan Samator tersebut seperti ulangan final four musim lalu. Mereka juga mengantongi dua kekalahan beruntun, tetapi mampu menyapu bersih empat laga sisa.

Setelah itu mereka melaju ke final dan jadi juara. Tahun ini, tim yang dulu bernama Surabaya Flame itu tidak terlalu pede.

’’Lihat besok saja, ya. Kami main semampunya. Kasih yang terbaik,’’ ucap Rivan. (feb/c17/na)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tim Ramai-Ramai Rombak Skuat Jelang Putara Kedua Proliga


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler