jpnn.com, MAGELANG - Persebaya Surabaya tidak akan didampingi Bonek saat melawan PSIS Semarang pada lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Minggu (22/7).
Pasalnya, Polda Jateng memang sudah mengeluarkan larangan bagi Bonek untuk datang ke Magelang.
BACA JUGA: PSIS Semarang vs Persebaya: Bonek Dilarang Datang
Keputusan itu tertuang dalam surat bernomor B/7333/VII/Yan.2.1/2018/JTG yang ditandatangani oleh Kapolda Jawa Tengah (Jateng) Irjen Pol Condro Kirono pada 12 Juli 2018 lalu.
Pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera sebenarnya berharap Bonek bisa mendukung langsung perjuangan Rendi Irwan dan kawan-kawan.
BACA JUGA: PSIS Semarang vs Persebaya: Otavio Dutra dan OK John Siap
Sebab, selama ini Bonek memang selalu memberi energi tambahan kepada para pemain Persebaya.
“Namun, kalau mereka tidak datang, tidak apa-apa. Kami tetap konsentrasi maksimal untuk membawa poin dari Magelang," kata Alfredo, Sabtu (21/7).
BACA JUGA: PSIS vs Persebaya: 3 Alasan Polda Jateng Larang Bonek Datang
Persebaya di atas angin karena belum pernah kalah dalam empat pertandingan beruntun.
Korban terakhir keganasan tim berjuluk Green Force itu adalah PSMS Medan yang digulung dua gol tanpa balas.
Alfredo menambahkan, anak asuhnya sudah sangat siap menyambut laga melawan PSIS.
“Semua pemain sudah tahu apa yang harus mereka lakukan di lapangan. Hanya beberapa aspek yang harus dibenahi," kata Alfredo. (saf/jpc/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bonek Langgar Aturan, Persebaya Pun Kena Denda Rp 300 Juta
Redaktur & Reporter : Ragil