PSM Makassar Vs Barito Putera: 2 Gol Indah Mewarnai Pesta Tuan Rumah

Jumat, 15 September 2023 – 17:04 WIB
Fan PSM Makassar. Foto: Instagram @psm_makassar

jpnn.com - PAREPARE - Juara bertahan Liga 1 PSM Makassar menaklukkan tim papan atas musim ini Barito Putera.

Pada laga pekan ke-12 BRI Liga 1 di Stadion Gelora BJ Habibie Parepare, Jumat (15/9) sore WIB itu, PSM menang 2-0.

BACA JUGA: Klasemen dan Jadwal Pekan ke-12 Liga 1, Banyak Big Match

Dua gol indah tercipta di kedua babak.

Pada 45 menit pertama PSM unggul 1-0 berkat tendangan bebas akurat dari Kenzo Nambu di menit ke-40.

BACA JUGA: PSM vs Barito Putera: Tuan Rumah Krisis, Tavares Mohon Bantuan Suporter

PSM membunuh permainan Barito Putera pada menit 90+2, melalui gol yang bersumber dari tendangan kaki kanan Rasyid Bakri, dari luar kotak penalti.

Skor bertahan 2-0 hingga laga usai.

BACA JUGA: Dua Pemain Asing Ini Diyakini Bisa Bawa PSMS Medan Promosi ke Liga 1

Ini kemenangan ke-5 PSM dari 12 laga Liga 1 musim ini.

Kemenangan yang membuat Juku Eja atau Ikan Merah -julukan PSM, mengoleksi 18 poin dan untuk sementara berada di anak tangga ke-6 klasemen Liga 1

Sementara itu, buat Barito Putera, ini kekalahan ke-4 dari 12 pertandingan.

Tim asuhan Rahmad Darmawan itu terpaku dengan 20 poin dan untuk sementara masih nangkring di urutan ke-2. (lib/jpnn)


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler