Babak 8 Besar Liga 2

PSMS Medan akan Hadapi Kalteng Putra di Bekasi

Jumat, 03 November 2017 – 03:59 WIB
Skuat PSMS Medan di Liga 2. Foto : nin/pojoksatu

jpnn.com, MEDAN - PSMS akan menghadapi Kalteng Putra pada laga perdananya di babak perempat final PT Liga Indonesia Baru (LIB).

PSMS berstatus runner up grup B sementara Kalteng Putra merupakan juara grup C. Tentu dengan statusnya sebagai juara grup, Kalteng Putra tentu harus diwaspadai PSMS.

BACA JUGA: Venue Babak 8 Besar Liga 2 Ditukar

Pasalnya klub berjuluk Laskar Isen Muleng ini merupakan tim yang tak terkalahkan di fase 16 besar.

Bahkan Kalteng Putra menyabet status juara grup dengan membungkam Persebaya 1-0 di Gelora Bung Tomo, markasnya Bajul Ijo. Sementara di Kalteng, Persebaya hanya sanggup menahan imbang PSMS 1-1.

BACA JUGA: Persebaya Dapat Tiga Kali Main Sore

Berikutnya pada 12 November, PSMS akan menghadapi Martapura FC yang berstatus runner up grup D. Martapura juga merupakan wakil Kalimantan. Martapura lolos dengan predikat runner up grup D dengan empat kemenangan, satu hasil imbang dan satu kekalahan.

Pada laga pamungkasnya, PSMS akan bersua Persis Solo pada 15 November. Ini akan jadi laga penentuan dan laga klasik bagi kedua tim yang sudah lama tidak bersua.

BACA JUGA: Djanur Soroti Penyelesaian Akhir PSMS Medan

Pelatih PSMS, Djajang Nurjaman sebelumnya mengatakan tak menaruh perhatian khusus kepada satu rival saja. Menurutnya kekuatan tim-tim delapan besar merata.

“Ya kalau saya pikir semua tim di grup ini pantas diwaspadai dan kekuatannya tidak jauh berbeda. Yang penting PSMS siaplah di delapan besar,” kata Djajang.

Namun ada perubahan venue pertandingan di delapan besar. Grup X yang sebelumnya dijadwalkan berlaga di Wibawa Mukti, Cikarang akan bermain di Patriot Chandrabaga, Bekasi. Sementara grup Y akan bermain di Wibawa Mukti. Hal itu tertuang dalam surat bernomor 399/LIB/XI/2017.

"Venue pertandingan ada perubahan setelah kita terima jadwal dari PT LIB. PSMS jadinya main di Stadion Patriot. Alasannya karena masalah keamanan. Mereka takut suporter Bonek dengan Jakmania rusuh karena berdekatan. Makanya dirubah venuenya," ujar Ketua Bidang Kompetisi, Julius Raja, Kamis (2/11).

Lelaki yang akrab disapa King ini mengatakan tim akan segera bertolak ke Bekasi 7 November mendatang. Pada Sabtu (4/11) nanti menjadi jadwal latihan terakhir sekaligus uji coba di Stadion Kebun Bunga. "Tim rencana akan berangkat 7 November jika tidak ada perubahan. Jadi Hari Sabtu nanti terakhir latihan sekaligus uji coba," tambahnya.

Sementara itu Kalteng Putra kabarnya akan bertolak menuju Bekasi pada 6 November mendatang. Lebih cepat satu hari dari jadwal PSMS. (don)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 8 Besar Liga 2: Grup X di Cikarang, Grup Y di Bekasi


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler