PSSI Didesak Ganti Operator Liga 1

Senin, 26 Februari 2018 – 09:57 WIB
Joko Driyono. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Muncul desakan agar PSSI mengganti operator Liga 1 2018. Sebab, sampai saat ini, komitmen PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk menyelesaikan tanggungan musim lalu masih sebatas rencana.

Pihak klub menilai ada baiknya PSSI meninjau ulang agar mempertimbangkan pergantian opertor musim depan.

BACA JUGA: Catat! Ini Tanggal Kick Off Liga 1 Musim 2018

Tetapi, Plt Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, menyerahkan nasib PT LIB kepada klub peserta Liga 1 2018. Momentum Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) sebelum Liga bergulir menjadi media untuk mendorong perubahan tersebut.

“Dalam hal ini PSSI berharap yang terbaik, klub juga harus satu visi dengan PT LIB,” terang Joko.

BACA JUGA: Sebelum Lunas, Liga 1 2018 Belum Boleh Dimulai

Sebagaimana diketahui, masih ada tanggungan operator kompetisi tertinggi di Indonesia itu pada musim 2017. Salah satu alasan yang utama yakni, belum cairnya dana dari pihak sponsor.

Ahmad Haris, Sekretaris Sriwijaya FC menjelaskan, sejak Desember lalu, desakan agar ada kejelasan komitmen operator menjadi misi sebagain klub Liga 1.

BACA JUGA: Masih Menunggak Subsidi, PT LIB Ngeles Begini

“Kalau kondisinya terus begini tentu agak susah, kalau ada pembanding tentu akan kami pertimbangkan,” ujarnya.

Selain itu, untuk kejelasan jadwal juga menjadi persoalan tersendiri. Bagi klub, ketidakpastian jadwal membuat mereka harus over bujet. Sementara biaya operasional klub juga terus berjalan.

Haris menerangkan, manajemen SFC meminta agar operator nantinya bisa lebih maksimal dalam menjalankan tugas dan fungsinya.

Hal yang sama disampaikan Sumardji, manajer Bhayangkara FC. Menurutnya, PT. LIB seharusnya memposisikan klub sebagai pemegang saham.

“Ya seperti dulu lah, apapun pengambilan putusan kami harusnya dilibatkan,” ujarnya. Menurutnya, kondisi yang ada saat ini, klub diibaratkan hanya sebagai peserta kompetisi.

Padahal dalam konteks perusahaan, klub merupakan pemegang 99 saham di PT. LIB. Adapun satu persen lainnya merupakan golden share yang dimiliki PSSI.

Terpisah, Tigorshalom Boboy, Chief Operation Officer (COO) PT. LIB meminta klub bersabar. Jadwal yang terbaru, kickoff yang akan berlangsung pada 10 Maret sejauh ini masih konfirm.

Sebelumnya PT.LIB akan menggelar RUPS untuk menyelesaikan masalah di Liga 1 musim lalu.

“Selanjutnya ada manajer meeting sebelum Liga 1 bergulir, tentu kami juga akan mendengar keluhan klub,“ terangnya. (nap)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Liga 1 2018 Segera Bergulir, Kickoff Tanggal..


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler