Peluncuran Liga Pendidikan Indonesia (LPI) ini bertepatan dengan pergelaran Rapat Paripurna Nasional (Raparnas) PSSI ke-11 tahun 2009, yang berlangsung Minggu (22/2) hingga Selasa (24/2) di Hotel Borobudur, Jakarta
BACA JUGA: Tuan Rumah PD 2022 Bukan Mimpi
Raparnas PSSI sendiri akan membahas evaluasi kinerja 2008, membuat program 2009 serta mencurahkan pikiran untuk visi 2020 dan mewujudkan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022.Hammam juga berkenan membuka resmi Raparnas PSSI ini dan mendukung Indonesia menjadi calon tuan rumah Piala DuniaKetua Umum PSSI Nurdin Halid, Menegpora Adhyaksa Dault serta Mendiknas Bambang Sudibyo juga sama-sama menaruh harapan besar pada LPI yang merupakan bagian dari "Vision of Indonesia".LPI merupakan sebuah upaya strategis dalam pencapaian prestasi sepakbola Indonesia di tingkat dunia.Nurdin Halid secara khusus menyatakan bahwa gagasan kelahiran LPI tak terlepas dari tantangan besar yang dihadapi persepakbolaan Indonesia di tingkat global
BACA JUGA: Wapres Lobi Guus Hiddink
Untuk itu, menurutnya, harus ada upaya-upaya terobosan dalam menunjang pencapaian prestasi tersebut.LPI akan diselanggarakan mulai April mendatang
BACA JUGA: Praperadilankan Polisi, Tuntut Rp20 Miliar
(aj/JPNN)BACA ARTIKEL LAINNYA... Van Basten: Rossoneri Terlalu Tua
Redaktur : Tim Redaksi