PSSI Masih Goda Persipura

Rabu, 09 Januari 2013 – 14:39 WIB
JAKARTA - Persipura Jayapura telah menyatakan keputusannya untuk tidak mengirim satupun pemain ke timnas yang menjalani pemusatan latihan menuju kualifikasi Pra Piala Asia 2015. Meski demikian, hingga saat ini PSSI masih berusaha untuk menggoda Persipura Jayapura mengirim pemain ke timnas.

Sekretaris 1 timnas, Hengky Woisiri, mengatakan, manajemen timnas masih dalam upaya untuk menggoda Persipura agar melepas pemain. Hari ini, Manajer Timnas Mesak Manibor berada di Papua untuk melobi pengurus Persipura Jayapura.

"Hari ini, Mesak Manibor sedang berada di Papua. Di sana, ia melakukan pertemuan dengan walikota Papua yang juga Ketua Umum Persipura, Benhur Tommy Mano. Dalam pertemuan itu, Mesak akan meminta kepastian mengenai pemain Persipura yang akan dilepas," jelas Hengky di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Rabu (9/1).

Selain dengan Ketua Umum Persipura, jajaran manajemen timnas juga akan menemui para pemain yang dipanggil. Dijelaskan Hengky, dalam pertemuan itu, pihaknya juga akan meminta kepastian siapa saja pemain yang bisa dilepas.

"Tentu tidak semua pemain bisa dilepas. Karena itu, nanti sore saya akan ke Bandung dan bertemu dengan pemain dan jajaran pelatih. Namun, untuk kepastiannya bagaimana, saya harus menunggu kesepakatan di Papua dulu," jelas Hengky.

Hengky menambahkan bahwa dalam pertemuan di awal tahun, manajemen Persipura juga Benhur Tommy Mano pada dasarnya tidak keberatan untuk melepas pemainnya. Ini tentu berbeda dengan surat tertanggal 2 Januari 2013 yang ditandatangani oleh Benhur, yang menyatakan bahwa Persipura belum mau melepas pemain ke timnas. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lorenzo Mengalah pada Rossi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler