Puji Kinerja Polri, Presiden Jokowi Keluarkan Lima Instruksi

Senin, 10 Juli 2017 – 11:33 WIB
Presiden Joko Widodo selaku inspektur upacara melakukan inspeksi pasukan dalam upacara peringatan Hari Bhayangkara Ke-71 di Monas, Jakarta Pusat, Senin (10/7). Fathan Sinaga/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo memuji kinerja dan dedikasi seluruh jajaran Polri. Jokowi -panggilan kondangnya- menyampaikan apresiasinya untuk Korps Bhayangkara saat menghadiri upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) Polri ke-71 di Monumen Nasional (Monas) Jakarta, Senin (10/7).

Jokowi dalam kesempatan itu juga memberikan lima instruksi kepada institusi yang dipimpin Jenderal Polisi Tito Karmavian. "Saya  akan memberikan instruksi kepada seluruh jajaran polri untuk terus meningkatkan kinerjanya," ujar Jokowi.

BACA JUGA: Jokowi Pimpin Upacara HUT ke-71 Bhayangkara

Pertama, Jokowi menginstruksikan Polri memperbaiki manajemen internal guna menekan budaya negatif seperti korupsi, penggunaan kekerasan berlebihan dan arogansi kewenangan.  "Kedua, mantapkan soliditas internal dan profesionalisme Polri guna mendukung terwujudnya Indonesia yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian," tutur Jokowi.

Ketiga, Jokowi memerintahkan Polri mengoptimalkan penggunaan teknologi informasi dalam pelayanan publik. Keempat, Polri haris meningkatkan kesiapsiagaan operasional melalui upaya deteksi dini dan deteksi aksi dengan strategi profesional proaktif.

BACA JUGA: Bertemu PM Vietnam, Jokowi Ingin Perundingan ZEE Segera Tuntas

Dengan demikian, Polri tetap dapat lincah bertindak dalam menghadapi perkembangan situasi yang meningkat secara cepat. Kelima, Jokowi memerintahkan Polri meningkatkan kerja sama koordinasi dan komunikasi dengan semua elemen, baik pemerintah, masyarakat serta kolega internasional sebagai impelementasi kedekatan dan sinergi polisional guna mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif.

"Saya selaku kepala negara tetap berkomitmen untuk mendukung terbentuknya Polri yang kuat, kokoh dan profesional. Supaya tugas Polri dalam menjaga stabilitas kamtibmas penegakan hukum, sebagai pelindung pengayom dan pelayan masyarakat dapat dilaksanakan secara optimal," pungkasnya.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Indonesia-Belanda Tingkatkan Kerja Sama Ekonomi dan Penanggulangan Terorisme

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi: Tren Perdagangan Indonesia-Norwegia Positif


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler