Puluhan Pamen Dirotasi, Termasuk Kombes Krishna Murti

Sabtu, 23 Juli 2016 – 11:48 WIB
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti, digeser menjadi Wakapolda Lampung. Foto Ricardo/jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Mabes Polri melakukan perombakan terhadap perwira menengah di jajaran Korps Bhayangkara. Berdasarkan surat Telegram Rahasia (TR) Nomor ST/1738/VII/2016 tertanggal 22 Juli 2016, puluhan pamen mendapatkan rotasi jabatan.

Salah satunya adalah Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti. Ia kini digeser menjadi Wakapolda Lampung.

BACA JUGA: KPK Terus Dalami Peran Ketua DPRD DKI Jakarta

Posisinya diduduki oleh Kombes Rudy Heriyanto Adi Nugroho yang kini menjabat sebagai Kapolres Metro Jakarta Barat.‎

Selain itu, Kasubdit III Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Kombes Umar Surya Fana mendapat promosi menjadi Kapolres Metro Bekasi Kota.‎

BACA JUGA: Ketua MPR Makin Gaul, Borong Kaos Kreatif “Ndasmu”

Kemudian, Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta Kombes Roycke Harry Langie sekarang pindah dinas menjadi Kapolres Metro Jakarta Barat. Posisi Royce digantikan Kombes Heri Sumkarji selaku Kapolres Metro Bekasi Kota.

Selain itu, ada pula nama AKBP Suyudi Ario Seto, yang menjabat sebagai Kapolres Bogor. Kini Suyudi diangkat menjadi Wakapolres Metro Jakarta Barat.

BACA JUGA: Demokrat: Dulu Kami Maunya Lima Persen

"Iya benar, Kombes Krishna Murti akan menjadi Wakapolda Lampung," ujar Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Agus Rianto, Jumat (22/7) malam. (Mg4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Keren! Pemerintah Siapkan Startup Ini untuk Jadi Unicorn


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler