Punya Riwayat Penyakit Jantung, Augie Diistimewakan?

Sabtu, 13 Oktober 2018 – 21:11 WIB
Augie Fantinus. Foto: Imam Husein/Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya telah menahan artis Augie Fantinus atas kasus penyebaran kabar hoaks melalui media sosial. Augie dilaporkan salah satu anggota Polri yang dia tuduh menjadi calo tiket Asian Para Games 2018.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, pihaknya akan tetap menahan Augie, meskipun dia memiliki riwayat penyakit jantung.

BACA JUGA: Augie Fantinus Jadi Tersangka, Surya Saputra Bilang Begini

"Minum obat ya boleh-boleh saja minum obat. Ada dokter juga di sini kok," ujar Argo di Polda Metro Jaya, Sabtu (13/10).

Argo juga mengatakan, tak ada perlakuan istimewa untuk Augie. Dia mendapat perlakuan yang sama dengan tersangka lainnya.

BACA JUGA: Surya Saputra Khawatir Kondisi Jantung Augie Fantinus

"Saat pemeriksaan semua ditanya dijawab sama dia. Tak ada tekanan,” tambah dia.

Mantan Kapolres Nunukan ini menambahkan selama diperiksa, Augie Fantinus tak didampingi pengacara.

BACA JUGA: Augie Fantinus Ditetapkan Tersangka, Gimana Nasib Filmnya?

“Namun, penyidik akan mencarikan kuasa hukum untuk Augie,” tandas Argo.(cuy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gegara Ini, Augie Fantinus Terancam Enam Tahun Penjara


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler