Pemerintah Segera Bangun Sekolah dan Rumah Ibadah Yang Terbakar
JAKARTA - Pemerintah pusat dalam waktu dekat ini segera memberi solusi pascabentrokan di Lampung Selatan. Pusat dipastikan akan membantu pembangunan sejumlah rumah penduduk, rumah ibadah maupun bangunan sekolah terbakar akibat rusuh massa yang juga menyebabkan belasan nyawa melayang.
“Gubernur Lampung sudah telepon saya. Beliau bertanya bagaimana dengan pembangunan kembali rumah penduduk, sekolah dan rumah ibadah yang terbakar? Kita juga menyadari, tidak mungkin hal-hal tersebut diselesaikan oleh gubernur,” ujar Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi, di Jakarta, Rabu (31/10).
Hanya saja Gamawan juga mengatakan, proses pembangunan kembali baru dapat dilaksanakan jika kondisi di Lampung Selatan sudah benar-benar telah kondusif. Karenanya Mendagri juga berharap segera ada kesepakatan dari berbagai pihak di Lampung untuk membuat komitmen perdamaian.
Selain itu Mendagri secara khusus juga mengingatkan para kepala daerah maupun pejabat kesatuan bangsa dan politik (Kesbangpol) di daerah untuk sigap dalam memetakan dan mengidentifikasi persoalan yang rentang menjadi pemicu konflik. Dengan demikian potensi konflek bisa diredam sedini mungkin.
“Kita minta agar para kepala daerah, dapat memetakan wilayahnya. Kalau ini dilakukan, maka tindakan preventif (pencegahan) tentunya dapat segera dilakukan, ketika bibit-bibit kemungkinan meluasnya sebuah konflik terjadi,” katanya.(gir/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mendagri Anggap Aparat Pemerintah di Lampung Kurang Tanggap
Redaktur : Tim Redaksi