Putus Cinta? Ini 3 Tahapan yang Harus Dilalui

Kamis, 08 Oktober 2020 – 14:26 WIB
Ilustrasi Pasangan. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PUTUS cinta memang membuat banyak orang sedih, kecewa, depresi dan bahkan ada yang kehilangan semangat untuk hidup.

Namun, putus cinta bukan berarti dunia Anda berakhir loh. Ada beberapa tahapan patah hati dan move on yang bisa Anda lakukan.

BACA JUGA: Ini Penyebab Putus Cinta Bikin Tidak Nafsu Makan

Hal ini harus Anda lakukan untuk secara perlahan menyembuhkan luka hatimu dan melupakan sang mantan.

Apa saja tahapan itu? Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir akun @kedaicintakamu di laman Instagram, Kamis (8/10).

BACA JUGA: Yoga Move On

1. Refuse

Ditahap ini Anda belum percaya hubunganmu dengan si dia sudah berakhir.

BACA JUGA: Sedang Patah Hati? Lakukan Ini Mengobatinya

Anda berusaha mencari kepastian dan seringkali terjadi konflik batin karena kamu belum bisa menerima keadaan ini.

2. Anticipate

Anda mulai mengantisipasi segala tindakan dan memori tentang dia, apakah ini benar?

Anda juga mulai memikirkan apa yang harus dilakukan untuk menjadi pribadi yang lebih baik mulai dari sekarang.

Ini termasuk memikirkan kapan mulai menghubunginya lagi dan apakah itu adalah keputusan yang benar.

3. Accept

Jika Anda berhasil melewati fase anticipate dengan baik, maka kamu akan benar-benar bisa memutuskan untuk maju dan melupakan semua masa lalu dengan dia.(fny/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler