Raih Paramakarya 2021, PT Abuba Terus Berinovasi Lakukan Ini

Senin, 22 November 2021 – 12:25 WIB
Direktur Utama PT Abuba Ali Ariansyah (kiri) menerima penganugerahan Paramakarya tahun 2021. Foto: PT Abuba

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan penganugerahan Paramakarya tahun 2021 merupakan bentuk kepedulian pemerintah kepada perusahaan yang berhasil meningkatkan dan mempertahankan tingkat produktivitasnya selama tiga tahun berturut-turut dari tahun 2018, 2019, dan 2020.

Paramakarya diberikan kepada 34 perusahaan yang terbagi kepada 22 perusahaan kecil dan 12 perusahaan menengah dari 24 provinsi hasil binaan Kementerian Ketenagakerjaan yang telah menerapkan prinsip produktivitas dan kualitas secara tepat dan benar.

BACA JUGA: Mampu Tumbuh di Masa Sulit, Darya-Varia Meraih Penghargaan Internasional

Salah satu penerima Paramakarya 2021 adalah PT Abuba yang merupakan restoran steak pertama yang menyediakan steak Eropa dengan cita rasa Indonesia dan harga yang terjangkau.

Usai menerima penghargaan Paramakarya, Ali Ariansyah selaku Direktur Utama PT Abuba berharap penghargaan Paramakarya dapat meningkatkan produktivitas di lingkungan perusahaannya dan menjadi motivasi bagi pelaku UKM di Provinsi DKI Jakarta sehingga dapat terus maju dan berkembang.

BACA JUGA: Pupuk Indonesia Borong 5 Penghargaan di Ajang Temu Karya Mutu & Produktivitas Nasional

“Alhamdulillah kita mendapatkan penghargaan Paramakarya ini. Mudah-mudahan perusahaan kita dapat menjadi contoh bagi pelaku usaha yang lain di DKI Jakarta sehingga perusahaan kita dapat lebih baik lagi," kata Ali Ariansyah didampingi Rizal Baydillah selaku HR Manager PT Abuba.

Ali Ariansyah melanjutkan, hingga saat ini selalu memanfaatkan sumber daya dimiliki secara optimal. Upaya perbaikan, inovasi dan pembaharuan dalam melakukan perencanaan strategis dengan menerapkan berbagai program peningkatan produktivitas di perusahaan.

BACA JUGA: Keren! BRI Menyabet Penghargaan Tertinggi Asia Sustainability Report Rating 2021

“Improvisasi akan terus kami lakukan secara berkelanjutan untuk memperbaiki kualitas produk dan pelayanan hari ini dan seterusnya,"  katanya.

HR Manager PT Abuba, Rizal Baydillah menambahkan penghargaan Siddhakarya (2020) dan Paramakarya tahun 2021 merupakan bentuk implementasi nilai-nilai produktivitas di perusahaannya. Hal tersebut yang tak pernah terwujud tanpa adanya sinergi antara manajemen dengan pekerja.

“Penghargaan Paramakarya ini bukan berarti tanda akhir perjuangan namun titik awal untuk memahami, memperbaiki, mempertahankan, dan meningkatkan produktivitas sebagai indikator penting penggerak ekonomi perusahaan dan bangsa untuk menghadapi persaingan global yang semakin kompetitif,” kata Rizal Baydillah.

Berdasarkan data Kementerian Ketenagakerjaan, berikut daftar nama 34 perusahaan penerima Paramakarya Tahun 2021.

Kategori Perusahaan Menengah sebanyak 12 perusahaan yakni PT Satria Jaya Sentosa (Sulawesi Tenggara), PT Trinity Auto (Kalimantan Timur), PT Pahala Harapan Lestari (Kepulauan Bangka Belitung), PT Muda Medika Mandiri (Sumatera Barat), PT Samudra Pastry Indonesia (Riau), CV Amor Group (Jawa Barat).

Selain itu, PT Sera Food Indonesia (DIY), PT Agung Bumi Agro (Jawa Timur), PT Abuba (DKI Jakarta), PT Prasetya Agung Cahaya Utama (Bali), PT Berkat Abadi Korindo (Sulawesi Utara) dan PT Insight Medica Fame (Kalimantan Barat).

Sedangkan 22 perusahaan kateogori perusahaan kecil yakni PT Cau Coklat Internasional (Bali), CV Mirrando (Kep. Bangka Belitung), CV Cik Mia Songket(Jambi), CV Makrifah Herbal (Kalimantan Timur), CV Greensmoothie Factory(Riau), IKM Adelia (Bengkulu), Katokkon Kristar (Sulawesi Selatan), CV Ilhamumtaza (Jambi), Galeri Wong Kito (Sumatera Selatan), CV Tri Utami Jaya (Nusa Tenggara Barat), dan PT Magfood Inovasi Pangan (DKI Jakarta).

Selanjutnya, PT Pesona Mahameru (Jawa Barat), CV Ratu Luwak (Lampung), PT Blasta Intikarya Global (Sumatera Barat), Batik Banyu Sabrang (DIY), CV Abon Cap Koki (Jawa Tengah), CV Dua Prima Lestari (Nangroe Aceh Darussalam), CV Nasrafa (Jawa Tengah), Lembaga Kursus dan Pelatihan OTTA Salon (Maluku), CV UKM Sanggar Petra Cilik (Nusa Tenggara Timur), CV Warline Katahati Papua(Papua), dan CV M4 Bersaudara (Kalimantan Tengah).(fri/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler