JAKARTA--Jelang Pemilu 2014, Partai Demokrat mulai bergerak menyusun strategi mengejar ketinggalan.
Strategi-strategi ini akan dibahas dalam rapat koordinasi nasional (Rakornas) yang dipimpin oleh Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono.
"Semua strategi akan dibahas dalam rakornas ini. Strategi internal partai," ujar Ketua Pengurus Harian Partai Demokrat Syarief Hasan di Hotel Sahid, Jakarta, Sabtu, (29/6).
Namun, Syarief enggan berbagi strategi yang akan diambil partainya untuk mencapai kemenangan. Selain strategi, kata dia, Demokrat juga membahas mengenai konvensi jelang Pilpres.
"Ini syarat-syaratnya sedang digarap. Nanti kami umumkan sesegera mungkin," tandas Syarief. (flo/jpnn)
Strategi-strategi ini akan dibahas dalam rapat koordinasi nasional (Rakornas) yang dipimpin oleh Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono.
"Semua strategi akan dibahas dalam rakornas ini. Strategi internal partai," ujar Ketua Pengurus Harian Partai Demokrat Syarief Hasan di Hotel Sahid, Jakarta, Sabtu, (29/6).
Namun, Syarief enggan berbagi strategi yang akan diambil partainya untuk mencapai kemenangan. Selain strategi, kata dia, Demokrat juga membahas mengenai konvensi jelang Pilpres.
"Ini syarat-syaratnya sedang digarap. Nanti kami umumkan sesegera mungkin," tandas Syarief. (flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sudding akan Laporkan ICW Ke Bareskrim
Redaktur : Tim Redaksi