Ramses Mengaku Mendapat Informasi soal Kans TGB Zainul Majdi

Jumat, 13 Juli 2018 – 16:35 WIB
TGB Zainul Majdi. Foto: Humas for Lombok Post

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Maksimus Ramses Lalongkoe memprediksi TGB Zainul Majdi yang tak masuk radar Joko Widodo untuk ditempatkan sebagai cawapres di Pilpres 2019.

Pasalnya, Gubernur NTB periode 2008-2013 dan 2013-2018 itu sebelumnya identik dengan kelompok anti-Jokowi.

BACA JUGA: Utusan Pak SBY Pulang, Bu Megawati Datang

Langkah TGB menyatakan dukungan pada mantan Wali Kota Surakarta itu di Pilpres 2019, tentu tidak bisa serta-merta menempatkannya masuk bursa cawapres.

"Feeling saya, nama TGB sepertinya tidak masuk dalam radar Jokowi sebagai cawapres," ujar Ramses kepada JPNN, Jumat (13/7).

BACA JUGA: Sepertinya Pak SBY Mau Tempuh Berbagai Cara demi Mas AHY

Alasan lain, Direktur Eksekutif Lembaga Analisis Politik Indonesia ini juga memprediksi parpol pendukung Jokowi sepertinya kurang setuju jika TGB menjadi cawapres.

BACA JUGA: Demokrat Tak Mungkin Menolak Anies - AHY

"Pilpres itu kan terkait beragam kepentingan, termasuk kepentingan partai politik," ucapnya.

BACA JUGA: TGB Sepertinya Sadar tak Mungkin Geser Habib Rizieq dan AHY

Saat ditanya terkait kemungkinan alasan TGB memilih mendukung Jokowi, pengajar di Universitas Mercu Buana ini memprediki ada dua kemungkinan.

"Pertama, dia tulus dukung Jokowi dan kedua ingin mendapat respons Jokowi agar bisa berpasangan dengannya. Tapi sekali lagi, dari informasi yang saya terima, dia (TGB) tak masuk radar," pungkas Ramses.(gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Meski Mendukung Jokowi, JK Tetap Kingmaker Anies


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler