Rasionalisasi PNS di Luar Pensiun

Minggu, 12 Juni 2016 – 20:16 WIB
PNS. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA--‎Pemerintah akan mengurangi jumlah pegawai mulai tahun depan hingga 2019. Jumlahnya sekira 1,017 juta PNS. Itu di luar pegawai yang pensiun. Dalam roadmap penataan ASN 2016-2019, jumlah PNS yang dikurangi pada 2017 sebanyak 300 ribu orang.

Kemudian pada 2018 bertambah menjadi 358.568.  Lalu pada 2019 sebanyak 358.568 orang.‎ Tahun ini dilakukan tahap penyiapan payung hukum dan anggaran.

BACA JUGA: Anggota FPAN Terseret kasus Damayanti, Zulkifli Hasan Siapkan Pengganti

"Jadi rasionalisasi yang KemenPAN-RB maksudkan itu pensiun dini. Itu bukan PNS yang memang tiap tahun ada yang masuk masa pensiun," ungkap Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi, Minggu (12/6).

Namun untuk PNS yang pensiun, lanjutnya, posisinya tetap diisi pegawai baru meski‎ jumlahnya hanya 50 persen dari jumlah pensiunan. Sedangkan sisanya, akan diisi oleh pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

BACA JUGA: Pakar: Presiden Tak Bisa Bebas dengan Dalil Ini

"Jadi kalau jumlah pensiun 120 ribu, yang direkrut sekitar 60 ribu CPNS. Untuk kekurangannya diisi oleh ‎PPPK. Meski sama-sama status aparatur sipil negara, PPPK tidak terlalu banyak membebani anggaran negara. Sebab masa kerja sesuai kontrak kerja," tuturnya. (esy/jpnn)

 

BACA JUGA: Awas, Dokter Ogah Jadi Eksekutor Kebiri Malah Bisa Dibui

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inilah Cara Mbak Khofifah Berdayakan Muslimat Perangi Narkoba


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler