Ratna Sarumpaet Gunakan Rekening Pribadi untuk Galang Dana?

Rabu, 03 Oktober 2018 – 14:52 WIB
Ratna Sarumpaet. Foto Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Aktivis Ratna Sarumpaet diduga menggunakan nomor rekening pribadi untuk penggalanan dana korban tenggelamnya kapan di Danau Toba, beberapa waktu lalu.

Hal itu terungkap dari hasil penelusuran polisi yang memunculkan nomor rekening BCA 272136072* atas nama Ratna Sarumpaet.

BACA JUGA: Sulit Dipercaya Ratna Operasi Plastik demi Mempercantik Diri

Nomor rekening tersebut diketahui digunakan Ratna Sarumpaet untuk mentransfer biaya operasi plastik di kilinik Bina Estetika.

Baca juga: Atiqah Hasiholan Diminta Nasihati Ratna Sarumpaet

BACA JUGA: PD Dorong Bentuk Tim Pencari Fakta Kasus Ratna Sarumpaet

Beberapa bulan sebelumnya, nomor rekening itu rupanya digunakan untuk penggalangan dana bantuan untuk korban tenggelamnya kapal di Danau Toba. Seperti yang terlihat pada postingan putri Ratna Sarumpaet, Atiqah Hasiholan, pada 29 Juni 2018.

BACA JUGA: Sandiaga Langsung Irit Bicara soal Ratna Sarumpaet

Kesamaan nomor rekening atas nama Ratna Sarumpaet untuk penggalanan dana korban kapal tenggelam Danau Toba.

Di sana tertera keterangan sumbangan disalurkan melalui Ratna Sarumpaet Crisis Center.

"Tentu kita semua prihatin dengan tenggelamnya kapal di Danau Toba yang meninggalkan ratusan korban jiwa. Ratna Sarumpaet Crisis Center besok akan pergi bertemu dengan keluarga yang ditinggalkan. Banyak dari mereka dengan status ekonomi kurang mampu. Yang ingin berbagi, silahkan kirimkan dana untuk bantuan keluarga2 untuk korban ke rekening BCA 272136072*," tulis Atiqah Hasiholan, kala itu.

Baca juga: Ratna Sarumpaet Diduga Operasi Plastik, Bukan Dianiaya

Sayangnya, baik Atiqah Hasiholan dan Ratna Sarumpaet belum memberi keterangan resminya terkait nomor rekening tersebut. Sejak beberapa hari lalu, Atiqah sulit dihubungi awak media untuk diminta komentarnya.

Seperti diketahui, Polda Jawa Barat telah melakukan penyelidikan kasus dugaan penganiayaan yang dialami Ratna Sarumpaet. Terungkap fakta bahwa luka lebam yang ada di wajahnya diduga bekas operasi plastik.

Dari hasil penelusuran Polda Jabar, tidak ada konferensi negara asing di wilayah hukum mereka pada 21 September 2018. Hasil koordinasi dengan otoritas bandara Husein Sastranegara Bandung hingga ke tukang parkir, semuanya mengaku tidak ada peristiwa pengeroyokan. Data manivest kedatangan maupun keberangkatan atas nama Ratna Sarumpaet pun tidak ada pada 21 September 2018.

Sementara Polda Metro Jaya berhasil mengungkap beberapa informasi. Di antaranya, Ratna berada di Jakarta pada 21 September 2018. Hal tersebut diketahui melalui nomor handphone Ratna yang aktif di Jakarta pada 20 hingga 24 September 2018. Selanjutnya, Ratna mengirim sejumlah uang untuk ke Rumah Sakit khusus Bedah Bina Estetika.

Polisi menemukan rekaman transaksi atas nama Ibrahim Fahmi Al Hadi yang notabene anak Ratna. Dia mengirim sejumlah uang kepada ibunya. Lalu melalui rekeningnya, Ratna mengirimkan kembali uang ke Rumah Sakit khusus Bedah Bina Estetika. Dengan rincian, Rp 25 juta pada 20 September 2018, Rp 25 juta pada 21 September 2018, dan Rp 40 juta pada 24 September 2018.

Dari hasil pengecekan, bagian operasional RS Bina Estetika, Farhan dan Manager Medis RS Bina Estetika, Inggrid membenarkan bahwa Ratna dirawat pada 21-24 September 2018. Ibunda Atiqah Hasiholan itu dirawat dalam rangka operasi plastik. Dia masuk dirawat pada 21 September pukul 17.00 WIB dan keluar pada 24 September 2018 pukul 21.28 WIB menggunakan taksi.

"Faktanya Ibu Ratna Satumpaet berada di RS Bina Estetika jam lima sore sesuai buku pendaftaran di RS Bina Estetika," ungkap Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Nico Afinta Karokaro saat menggelar konferensi pers di Mapolda Metro Jaya, Rabu (3/10). (mg3/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Atiqah Hasiholan Diminta Nasihati Ratna Sarumpaet


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler