Ratusan Merek Sabet Brand Choice Award 2021

Sabtu, 31 Juli 2021 – 12:49 WIB
Penghargaan Brand Choice Award 2021. Foto tangkapan layar

jpnn.com, JAKARTA - INFOBRAND.ID bekerjasama dengan TRAS N CO Indonesia menggelar penghargaan Brand Choice Award 2021.

Adapun riset brand choice index berdasarkan tiga Aspek Penilaian yaitu; Digital Brand Awareness Aspect, Digital Consumer Choice Aspect, Digital Consumer Reviews & Rating Aspect.

BACA JUGA: Kakak Adhisty Zara: Satu Kali Khilaf, Dua Kali Kayaknya...

Riset dilakukan pada April–Juni 2021, terhadap 150 kategori produk dengan lebih dari 1.000-an brand terriset.

Selanjutnya, brand-brand yang lolos sebagai top 3 di kategori produk berdasarkan kriteria tersebut, ditetapkan sebagai brand pilihan konsumen dan berhak meraih penghargaan Brand Choice Award 2021.

BACA JUGA: PT Pyridam Farma Bagikan 1 Juta Vitamin Gratis Untuk Masyarakat

Tri Raharjo, CEO TRAS N CO Indonesia, mengatakan di era digital, perilaku konsumen saat mencari produk atau brand, adalah melakukan penelusuran di mesin pencari atau melakukan marketplace.

"Penelusuran yang dilakukan alih-alih untuk membeli barang, ketika ingin bertransaksi secara offline, konsumen juga melakukan penelusuran internet untuk mencari referensi produk yang dicari. Sehingga ketika datang ke toko, konsumen telah mendapatkan informasi, dan langsung menuju produk atau brand yang dipilih," tutur Tri.

BACA JUGA: Fasilitas Olahraga Standar Internasional Bakal Segera Hadir di PIK 2 Jakarta

Yang tidak kalah penting, sambung Tri, yakni membangun brand equity di ranah digital.

"Bagaimana membuat brand yang dikelola lebih popular, memiliki reputasi yang baik dibanding pesaing, untuk membangunnya, dibutuhkan pula strategi khusus bagaimana sebuah brand menciptakan pengalaman yang berkesan bagi konsumen," sebutnya.

Berikut brand-brand yang berhasil menjadi juara Brand Choice Award 2021 antara lain; Nutrive Benecol (Minuman Penurun Kolesterol), Mom Uung (Pelancar ASI), Mustela (Stretch Marks Cream), Mama’s Choice (Stretch Marks Cream, Diaper Bag, dan Pompa ASI).

Kemudian, Blue Band (Mentega & Margarin), IQ Angel (Mainan Bayi), Morinaga (Susu Formula Soya), Pigeon (Botol Susu, Peralatan Makan Bayi, Dot Bayi, Pompa ASI, Sikat Pembersih Botol, Cotton Buds) dan masih banyak lagi.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
brand   perusahaan   Penghargaan   merek   Pandemi  

Terpopuler