Ratusan Statistisi IPB Meriahkan One Day With Statisticians

Senin, 05 Juni 2023 – 16:34 WIB
Acara One Day With Statisticians IPB. Foto: dok istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Kegiatan halalbihalal keluarga besar Statistika IPB sukses digelar di Lapangan Baranangsiang, Bogor, akhir pekan kemarin.

Acara yang dihadiri 400 orang statisticians (statistisi) itu terlaksana berkat kerja sama antara mahasiswa aktif dengan alumni Dept. Statistika IPB.

BACA JUGA: Pemerintah dan IPB University Berkolabirasi Pacu Penurunan Kemiskinan Ekstrem

Acara dibuka dengan tarian multi budaya oleh mahasiswa Statistika FMIPA IPB angkatan 57,58 dan 59.

Ketua Panitia Muhammad Farhan Adeva (STK-58) menyatakan acara tersebut bertujuan membuat satu Statistika dari semua angkatan yang meliputi empat zaman yang berbeda.

BACA JUGA: Guru Besar IPB Soroti Wacana Pembatasan Angkutan Logistik saat Musim Lebaran

Pada masa Statistika masih di bawah Faperta, kemudian menjadi bagian dari FMIPA dengan NIM yang variasi dari G1, G03, kembali menjadi G01.

Ajang itu juga merupakan puncak perayaan hari ulang tahun Himpunan Profesi Mahasiswa Statistika, Gamma Sigma Beta (GSB) yang ke-44, sekaligus juga halalbihalal keluarga besar Statistika IPB.

BACA JUGA: Guru Besar Statistika IPB Yakin Anggota Persepi Independen dan Miliki Integritas

Ketua Departemen Statistika periode 2022-2028, Dr. Bagus Sartono, menyatakan sinergi yang apik senantiasa terjalin di antara alumni dan departemen sehingga menunjang pembelajaran di Departemen Statistika.

Acara dibuka oleh Dekan FMIPA, Dr. Berry Juliandi (BIO-33). Dalam sambutannya, Berry menyatakan bahwa salah satu ikatan himpunan alumni yang terkuat saat ini adalah Himpunan Alumni Statistika.

Pada kesempatan sama, Ketua Himpunan Alumni Statistika, Sandi Noerzaman (STK-33) menyatakan acara tersebut merupakan momentum bersama untuk para alumni memberikan sumbangsih nyata untuk Departemen Statistika, serta kerja sama nyata antara alumni dan mahasiswa dengan kepanitiaan bersama.

"Momentum ini juga merupakan ajang pulang kampung karena hadir pula alumni dari luar kota bahkan luar Jawa menyempatkan hadir dalam acara ini," ujar dia dalam keterangan resmi, Senin (5/6).

Salah satu acara utama ialah talkshow para ketua GSB dari masa ke masa sejak pertama kali GSB terbentuk pada 1979 sampai sekarang.

Dimotori oleh Satrio Wiseno (STK-17) yang menceritakana kiprah GSB pada masa itu sampai dengan Akmal Riza (STK-57) sang ketua GSB sekarang di mana situasi saat ini berbeda sekali karena pandemi Covid-19.

Dalam acara tersebut dilelang juga 6 koleksi buku dari perpustakaan pribadi alm Prof. Andi Hakim Nasoetion yang terdapat tulisan dan tanda tangan Amini Nasoetion.

Hasilnya diberikan untuk bantuan beasiswa para mahasiswa/i yang tekendala UKT. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Guru Besar Statistika: Jangan Heran jika Hasil Quick Count Sama dengan Penghitungan KPU


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler