Real Count KPU: Ini Perbandingan Suara PDIP dan PSI di Sumut

Jumat, 16 Februari 2024 – 20:55 WIB
Badan Bantuan Hukum dan Advokasi Rakyat (BBHAR) DPP PDI Perjuangan prihatin atas dugaan intimasi yang dialami mahasiswa dan aktivis. Ilustrasi. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - PDI Perjuangan masih merajai perolehan suara Pemilu 2024 di Sumatera Utara (Sumut).

Dari real count KPU yang dilihat pada laman pemilu2024.kpu.go.id, suara parpol pimpinan Megawati Soekarnoputri jauh di atas partai lain.

BACA JUGA: Real Count KPU DPR RI: Lihat Suara Masinton, Eriko & Prasetyo Edi di Dapil II DKI

Data rekapitulasi sementara real count KPU pada Jumat (16/2) pukul 17.33 WIB, suara suara masuk 3.820 dari 8.240 TPS (46,36 persen).

BACA JUGA: Komeng Sudah Dapat Lebih 1 Juta Suara

Posisi teratas sementara ditempati PDIP, disusul Partai Demokrat dan  Partai Golkar.

Berikutnya ada Partai NasDem, Partai Gerindra, dan PAN.

BACA JUGA: Jokowi Bisa Tepuk Dada Tanpa Megawati Lagi

Daftar 10 parpol yang unggul real count KPU pada Pemilu 2024 di Sumut:

1. PDI Perjuangan 128.874 suara (34,24 persen)

2. Partai Demokrat 71.660 (19,04 persen)

3. Partai Golkar 50.011 suara (13,29 persen)

4. Partai NasDem 39.809 suara (10,58 persen

5. Partai Gerindra 29.248 suara (7,77 persen)

6. PAN 16.207 suara (4,31 persen)

7. PKB 7.877 suara (2,09 persen)

8. PKS 6.446 (1,71 persen)

9. Perindo 5.925 suara (1,57 persen)

10. PSI 3,796 suara (1,01 persen).(fat/jpnn.com)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler