Real Count KPU: PDIP Merajai Jateng, Bali & DIY, PKS Menang di Jakarta

Jumat, 16 Februari 2024 – 12:02 WIB
Wacana penundaan Pemilu 2024 jadi polemik. Ilustrasi Kertas Surat Suara. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PDI Perjuangan sementara ini merajai perolehan suara pileg 2024 untuk wilayah Jawa Tengah, Bali, dan Yogyakarta berdasarkan hitung resmi atau real count dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) per data Jumat (16/2) pukul 10.46 WIB.

Sementara itu, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) merajai suara pileg 2024 untuk wilayah DKI Jakarta berdasarkan real count KPU, Jumat pukul 10.46 WIB.

BACA JUGA: Real Count NTT: Demokrat dan PDIP Bersaing Ketat, PSI Tembus 5,61%

PDI Perjuangan mengantongi 26,24 persen atau 1.064.427 suara untuk pileg 2024 di Jawa Tengah berdasarkan data Jumat pukul 10.46 WIB.

Golkar dan PKB menempati posisi kedua dan ketiga dengan masing-masing memperoleh 12,37 persen atau 501.856 suara serta 11,99 persen atau 486.639 suara.

BACA JUGA: Ingatlah Era Presiden SBY, PDIP Punya Pengalaman 10 Tahun di Luar Pemerintahan

Kemudian, PDI Perjuangan memperoleh 50,33 persen atau 198.520 suara untuk wilayah Bali atau menjadi yang tertinggi berdasarkan real count KPU, Jumat pukul 10.46 WIB.

Suara PDIP juga menjadi yang tertinggi di Yogyakarta dengan perolehan 25,07 persen persen atau 101.291 berdasarkan real count KPU, Jumat pukul 10.46 WIB.

BACA JUGA: Hasto Tegaskan PDIP Siap Menjadi Oposisi

Golkar menempati posisi kedua dengan perolehan 13.92 persen atau 56.229 suara di Yogyakarta berdasarkan data yang sama.

Namun, PKS menjadi partai dengan perolehan suara tertinggi pada pileg 2024 untuk DKI Jakarta berdasarkan real count KPU, Jumat pukul 11.03 WIB dengan 17,49 persen atau 120.353 suara.

PDI Perjuangan menempati posisi kedua pada pileg 2024 untuk DKI Jakarta berdasarkan real count KPU, Jumat pukul 11.03 dengan perolehan 15.65 persen atau 107.804 suara. (ast/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
real count KPU   PDIP   PKS   Pemilu 2024   Jakarta   Jateng  

Terpopuler