Real Melaju, Gala Terhormat

Rabu, 10 April 2013 – 04:00 WIB
Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi usai menjebol gawang Galatasaray. Getty Images
ISTANBUL - Real Madrid tetap Real Madrid. Tim bertabur bintang itu akhirnya membuktikan diri sebagai tim yang layak melaju ke semfinal Liga Champions. Meski sempat dikejutkan dengan tiga gol dalam 14 menit Galatasaray, Cristiano Ronaldo kembali mencetak gol keduanya di menit-menit akhir. Dengan skor 3-2 membuat Real lolos ke babak selanjutnya lantaran unggul dengan agregat 5-3.

Pertandingan begitu panas setelah Gala berhasil melesakkan tiga gol balasan. Bahkan di menit 89 Arbeloa dihadiahi kartu kuning dua kali. Penggawa timnas Spanyol itu pun terpaksa keluar lapangan.

Namun, bukannya menambah gol lantaran menang jumlah pemain, anak asuh Fatih Terim itu malah kembali ke bobolan. Adalah Ronaldo yang menjadi momok.

Pemain asal Portugal itu dengan ganas memasukkan si kulit bundar di menit 92 setelah mendapat umpan silang matang dari Karim Benzema. Hancur sudah harapan Gala untuk melaju ke semifinal. 

Meski begitu, Gala tetap pulang dengan terhormat. Mereka membuktikan tidak menyerah meski sudah tertinggal tiga angka di leg pertama.

Bahkan, di akhir laga Drogba pun mendapat "hadiah" pelukan dari Jose Mourinho, pelatih Real yang dulu merupakan pelatihnya di klub Chelsea. Sepertinya, Mou ingin memberikan semangat bahwa dirinya belum habis dan bermain sangat baik.

Tak hanya itu, sebelum laga usai, Terim juga menghampiri Mou untuk menyalaminya lantas memeluknya. Sepertinya dua pelatih kawak itu bangga dengan hasil dan kegigihan yang ditunjukkan anak-anak asuhnya di lapangan.

Hasil ini sama persis dengan hasil yang diraih Madrid dalam di babak yang sama Liga Champions musim 2000/2001 silam. Saat itu dalam laga di Istanbul, 3 April 2001, Madrid kalah 3-2. Namun demikian dalam laga berikutnya di Santiago Barnabeu, Los Blancos menang 3-2 dan membuat agregate menjadi 5-3.

Hanya saja  saat itu Madrid gagal melaju ke babak final setelah terhenti oleh raksasa sepakbola Jerman, Bayern Munchen di babak semifinal  dengan skor  akhir  3-1.
(mas/zul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menit ke 25 Malaga Pecundangi Dortmund

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler