Rebut Kembali Simpati Tifosi

Rabu, 07 Maret 2012 – 08:38 WIB

BOLOGNA - Juventus memang belum terkalahkan sepanjang musim ini. Tetapi, bukan berarti mereka tidak punya cela. Mereka merupakan klub yang paling sering mengakhiri pertandingan dengan hasil imbang di Serie A Liga Italia.
   
Dari 25 pertandingan yang sudah mereka lakoni, 12 pertandingan di antaranya berakhir imbang dan 13 lainnya menang. Makanya, posisi mereka masih berada di bawah penguasa klasemen AC Milan yang mengemas 54 poin.
   
Saat ini, Juve hanya tertinggal tiga angka. Karenanya, pada laga tunda dini hari nanti di Renato Dall?Ara, melawan tuan rumah Bologna, menjadi kesempatan emas Juve menyamai koleksi angka penguasa klasemen (siaran langsung Telkomvision Arena pukul 23.30 WIB).
   
Kemenangan juga akan meredam kritik yang sempat menghujam dari para tifosi Juve dan merebut kembali simpatinya. Ketika mereka ditahan seri Chievo Verona 1-1 (3/3) di Juventus Arena, para pemain jadi sasaran caci maki tifosi, terutama Mirko Vucinic dan Lonardo Bonnuci.
   
Tifosi kesal karena Juve membuang peluang mendekatkan diri dengan penguasa klasemen. Padahal, bila menang melawan Chievo dan kembali menang melawan Bologna, dini hari nanti, maka otomatis Juve akan berada di puncak klasemen.
   
"Kami akan mentransformasi kekecawaan itu menjadi kemarahan yang akan kami tunjukan di lapangan pada pertandingan berikutnya. Bologna sekarang menunggu kali. Mereka punya sejarah sebagai pekerja keras," kata Gianluigi Buffon, kiper Juve, seperti dikutip Football Italia.
   
Buffon menilai, mereka harus membayar tuntas kegagalan meraih poin absolut di kandang musim ini. Sepanjang musim ini mereka lima kali ditahan imbang lawan-lawannya di kandang, antara lain melawan Bologna, Genoa, Cagliari, Siena, dan Chievo.
   
"Kami harus menghadapi mereka dengan segala hormat. Bagi kami, kali ini hasil maksimal adalah dogma. Hanya itu caranya buat kami untuk memperbaiki posisi kami di klasemen sementara," ujar kiper timnas Italia itu.
   
Sayang, ketika melawat ke renato Dall"Ara, mereka kehilangan bebarapa pemain di benteng pertahanan. Mereka tidak bisa memakai tenaga Andrea Barzagli dan Giorgio Chiellini. Masalahnya, kedua pemain selalu jadi pilihan utama ketika fit.
   
Barzagli harus absen selama 20 hari karena cedera betis dan Chiellini sekitar 10 hari. Tanpa kehadiran mereka, maka kemungkinan besar pelatih Antonio Conte akan memasang Leonardo Bonucci dan Martin Caceres pada jantung pertahanan.
   
Di sisi lain, Bologna yang tiga pemainnya belum fit, seperti Simone Loria, Mikael Antonsson, dan Robert Acquafresca, sepertinya akan melakukan beberapa perubahan. "Kami harus bisa menjaga performa seperti melawan Novara (menang 1-0)," kata Stefano Pioli, pelatih Bologna. (ham)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ayo, Redam Kecepatan Lawan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler