Red Bull Goda Raikkonen, Lotus Cuek

Selasa, 16 April 2013 – 13:01 WIB
SHANGHAI- Konflik antara Sebastian Vettel dan Mark Webber membuat Red Bull mulai berancang-ancang melakukan perombakan di musim 2014 mendatang. Pemilik Red Bull Dietrich Mateschitz mengaku tertarik mendatangkan pembalap Lotus Kimi Raikkonen untuk diduetkan dengan Vettel pada musim 2014 nanti.

jpnn.com - “Kimi Raikkonen merupakan kandidat yang tepat untuk membuat perubahan di Red Bull,” terang Mateschitz seperti dilansir Autosport.

Meski begitu, bos Lotus Gerard Lopez mengaku tak takut kehilangan pembalap asal Finlandia itu. Dia bahkan mengatakan bahwa pembalap andalannya tersebut bakal bertahan di Lotus dalam beberapa tahun mendatang. Alasannya, jalinan kerjasama antara tim dan pembalap di Lotus memang berjalan dengan baik. Jadi, tidak ada alasan bagi Raikkonen untuk hijrah ke tim lain.

BACA JUGA: Durant-Westbrook Bawa OKC Bekuk Kings

“Kami berada di situasi yang kami inginkan. Raikkonen juga berada di tempat yang memang diinginkannya. Saya bisa memberikan garansi bahwa Raikkonen bukanlah pribadi yang akan melakukan pra kontrak dengan tim lain,” terang Lopez.

Lopez bahkan menuding jika maneuver yang dikeluarkan Red Bull merupakan upaya untuk mendinginkan internal tim setelah kejadian team order di Malaysia. Ketika itu, Red Bull memang tengah goyah setelah Vettel enggan menaati team order yang sudah diperintahkan. Hal itulah yang membuat situasi tim Red Bull hingga kini masih terus memanas.

BACA JUGA: Supertegang, Heat Hanya Menang Satu Poin

“Mereka memiliki isu sendiri dan akhirnya mengeluarkan komentar seperti itu. Mereka pikir maneuver tersebut bisa membantu. Namun saya tidak berpikir demikian. Kami berada dalam kondisi baik dan Raikkonen akan bertahan di tim ini,” tegas Lopez. (jos/mas/jpnn)

 

BACA JUGA: Sriwijaya Bidik Kemenangan Beruntun

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tampil Seadanya, Knicks Disikat Bobcats


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler