Rektor Unpak Nilai Dahlan Iskan Paling Tepat Jadi Presiden

Jumat, 13 September 2013 – 05:13 WIB

jpnn.com - BOGOR--Rektor Universitas Pakuan (Unpak) Bogor DR Bibin Rubini mengatakan sosok yang paling tepat menjadi presiden, memimpin bangsa ini adalah Menteri BUMN Dahlan Iskan. Bibin menilai Dahlan adalah sosok yang berani, sosok pemimpin yang tak hanya pintar berbicara tetapi juga bekerja.

“Dahlan Iskan adalah sosok yang sudah mengalami berbagai tantangan dengan berat dan mampu mencari solusinya. Dia adalah orang yang bisa memimpin karena dia dibentuk bukan dengan kemudahan,” ujar Bibin kepada Radar Bogor (grup JPNN).

BACA JUGA: Angggaran Konvensi Demokrat Capai Rp 40 Miliar

Hidup Dahlan yang berasal dari keluarga tidak mampu, penuh dengan kesukaran membuatnya bisa berempati dan memberikan perhatian dengan rakyat kecil.

Tak hanya itu saja kata Bibin, Dahlan adalah sosok yang sederhana dan bersahaja. Orangnya tidak terlalu  banyak berbicara, bicara sesuai yang dilakukan saja. Merupakan sosok yang pandai picara dan pandai bekerja.

BACA JUGA: KPU Yakin DPT Tetap Sesuai Jadwal

“Saya pernah sekali bertemu, dan sangat terkesan dengan kesederhanaannya. Orang yang tanpa protokoler. Ketika diundang ke Universitas Pakuan untuk menghadiri wisuda, bisa diundang tanpa melalui birokrasi yang berbelit-belit, dan mudah ditemui, rendah hati dan selalu tersenyum. Siapapun yang pernah bertemu akan mengatakan hal yang sama,” puji Bibin.

Bibin mengatakan, Dahlan memiliki sembilan T yakni, turun, telusuri, temukan, tanggapi,tindak, tegas, tuntas, tawaddu, tawakkal. Dahlan itu sosok yang rendah hati dan tidak sombong. Sosok seperti ini yang disukai oleh masyarakat. Saya sempat ragu dengan kesehatan beliau yang pernah ganti hati. Namun melihat perkembangannya saat ini, ternyata kesehatannya lebih prima.

BACA JUGA: e-KTP Tak Beres, Tak Seharusnya Rakyat Tanggung Akibat

Bahkan kata Bibin, Dahlan adalah orang yang selama ini bisa masuk ke kampus-kampus tanpa ada resistensi dan justru dirindukan oleh para mahasiswa. “Bisa dicek sangat banyak mahasiswa yang ingin mengundang Dahlan Iskan hadir di acaranya. Biasanya pejabat resisten masuk kampus. Namun jika Dahlan Iskan yang ke kampus, bisa diterima oleh para mahasiswa yang nota bene adalah manusia-manusia kritis. Lingkungan perguruan tinggi itu sangat menjunjung tinggi kejujuran, integritas,” jelas Bibin.

Baru-baru ini, Dahlan dapat gelat profesor “tamu” di Malaysia. Banyak yang harus mengejar bertahun-tahun untuk mendapatkan gelar itu. Sedangkan Dahlan justru mendapat pengakuan dari luar negeri. Itu karena melihat perilakunya.(sal)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Disnaker Dilarang Pungut Biaya Pembuatan Kartu Kuning


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler