Relawan DJM 2 Periode Antar Jokowi-Ma’ruf Amin Daftar ke KPU

Jumat, 10 Agustus 2018 – 11:04 WIB
Para relawan #2019DoakanJokowiMenang (DJM) 2 Periode mengantar pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo-KH Ma’ruf Amin mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jumat (10/8). Foto: Ist for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Para relawan #2019DoakanJokowiMenang (DJM) 2 Periode mengantar pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo-KH Ma’ruf Amin mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jumat (10/8).

Selain itu, mereka juga menggemakan selawat badar dan menabuh rebana.

BACA JUGA: OSO: Maruf Amin Sosok Milenial

Para relawan pria memakai peci, sedangkan wanita mengenakan hijab yang dipadankan dengan pakaian putih-putih.

Di baju mereka tertera tulisan #2019DoakanJokowiMenang (DJM) 2 Periode.

BACA JUGA: Datangi Rumah Prabowo, Sandiaga Uno: Selamat Jokowi-Maruf

Selain para relawan, hadir pula Kornas DJM 2 Periode Lisman Hasibuan, Ketua Dewan Pembina Lenis Kagoya, dan Wakil Ketua Dewan Pembina Djuli Mambaya.

Mereka membentuk barisan berdampingan bersama dengan relawan Jokowi dari berbagai kelompok lainnya.

BACA JUGA: Ratusan Relawan Telanjur Tunggu Jokowi-Mahfud MD di Tuprok

"Kami hadir mengantarkan Jokowi. Kami meminta doa seluruh rakyat Indonesia supaya mendoakan Jokowi menang," ujar Lisman. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi Resmi Gandeng Kiai Maruf di Pilpres, Ini Alasannya


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler