Remaja di Jasinga Bogor Hilang Terseret Banjir Bandang

Rabu, 01 Januari 2020 – 15:40 WIB
Luapan air dari Sungai Cidurian Bogor. Foto: Rishad/Pojokbogor

jpnn.com, BOGOR - Remaja 15 tahun bernama Hilman, warga Kampung Parung Sapi RT07/08, Desa Kalong Sawah, Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, hanyut terseret banjir bandang yang terjadi di Sungai Cidurian, Rabu (1/1).

“Laporan dari anggota, hujan dari semalam sampai sekarang menyebabkan Sungai Cidurian meluap sekitar jam 6 pagi tadi. Info sementara ada satu anak hanyut atas nama Hilman, 15 tahun,” kata Dandim 0621/Kabupaten Bogor Letkol Harry Eko.

BACA JUGA: Satu Keluarga Hilang saat Banjir Bandang di Labuhan Batu Utara

Menurut Harry, sampai saat ini korban belum ditemukan. “Belum ditemukan. Sekarang BPBD masih dalam perjalanan untuk memberi perkuatan,” katanya.

Sementara, sedikitnya delapan desa di wilayah Kecamatan Jasinga terendam banjir, yakni Desa Kalong Sawah, Desa Sipak, Desa Pamegersari, Desa Jasinga, Desa Koleang, Desa Bagiang, Desa Tegal Wangi dan Desa Pangaur.

BACA JUGA: BPBD Lebak: Kerugian Akibat Banjir Bandang Rp 16,8 Miliar

“Saat ini, koramil, unsur muspika, siaga BPBD, Tagana bersama warga membantu evakuasi dan mengimbau warga yang rumahnya dekat sungai untuk mengungsi,” kata Harry. (cek/pojokbogor)


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler