JAKARTA – Imam Rusydi, remaja berusia 17 tahun tewas setelah terjatuh dari sepeda motor Harley Davidson yang dikendarainya, Rabu (13/11) dinihari di Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat.
Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Metropolitan Jakarta Pusat, Komisaris Polisi Sakat mengatakan bahwa sebelum jatuh, Harley bernomor polisi B 6681 UEP melintas di Jalan Proklamasi dari arah selatan menuju utara. Saat di Tempat Kejadian Perkara, motor oleng dan menabrak rambu penunjuk arah, kemudian terjatuh.
“Korban pengemudi bernama Rusydi (17 ) meninggal di tempat,” katanya saat dihubungi wartawan, Rabu (13/11).
BACA JUGA: Sempat Mengaku Diperkosa Pria Bertopeng
Rusydi tak sendiri. Ia bersama rekannya Oki Raditya (17). “Oki mengalami luka ringan dan dibawa ke RSCM (Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo),” jelasnya.
Rusydi merupakan warga Villa Gading Indah Blok N 24 Kelapa Gading, Jakarta Utara ini bersama Oki saat kejadian memang menggunakan helm. Namun, kata dia, SIM dan STNK belum ditemukan polisi saat kecelakaan itu. (boy/jpnn)
BACA JUGA: Dibekuk di Bali, Bos Mafia Italia Segera Diekstradisi
BACA JUGA: Sehari Jelang Melahirkan Tetap Sekolah
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ayah 4 Kali Perkosa Anak Kandung hingga Melahirkan
Redaktur : Tim Redaksi