Rencanakan Serang Pusat Jajanan Terkenal Ini, WNI Terlibat ISIS Ditangkap di Malaysia,

Sabtu, 26 September 2015 – 15:54 WIB

jpnn.com - KUALA LUMPUR - Polisi anti-teror Malaysia berhasil menangkap tiga orang di Kuala Lumpur atas dugaan merencanakan sebuah serangan di negara itu, tepatnya di jalan Alor, baru-baru ini. Salah satu dari mereka yang ditahan itu adalah warga negara Indonesia, yang diduga terlibat dengan jaringan kelompok ISIS.

Sementara dua tersangka lainnya yang ditangkap adalah seorang warga negara Malaysia dan seorang lagi adalah warga Suriah. 

BACA JUGA: HAHAHA... Saat Sesi Tanya Jawab dengan Juri, Miss Italia Itu Bilang Begini...

Laman Bernama melaporkan, Jumat (25/9), Deputi Inspektur Jenderal Oolisi Datuk Seri Noor Rashid Ibrahim, mengatakan para tersangksa yang ditangkap terdiri dari pria berusia antara 30-51 tahun. Penangkapan ketiga tersangka ini lanjut Noor, berkat pengembangan informasi dari tersangka yang ditahan sebelumnya. 

Dari informasi tersebut terungkap bahwa mereka merencanakan akan melakukan penyerangan terhadap aset-aset yang menjadi kepentingan negara, Barat dan wilayah publik. “Ketiganya ditangkap di sebuah apartemen dekat jalan Alor Kuala Lumpur. Dan kita masih menyelidiki untuk memastikan mereka terlibat dalam rencana serangan di Malaysia,” paparnya.

BACA JUGA: WOW... Wanita Cantik Ini Diyakini Dibunuh 30 Tahun Lalu Ditemukan Hidup, Ini Fotonya

Sebelumnya polisi terlah berhasil meringkus 10 orang tersangka militan jaringan ISIS pada bulan lalu di Malaysia. Polisi meyakini rencana serangan itu sebagai pembalasan atas penangkapan rekan mereka tersebut.

Sampai saat ini polisi masih merahasiakan identitas warga negara Indonesia yang ditangkap. “Kami masih mengumpulkan informasi dari kepolisian Indonesia terkait pria tersebut,” ujar Noor. 

BACA JUGA: Woow... Maskapai Ini Terbang 18 Jam Nonstop

Sebelum penangkapan dilakukan, Kedutaan Amerika Serikat telah mengeluarkan travel advisory kepada warganya tentang kemungkinan terjadinya serangan teroris di Jalan Alor, Malaysia saat perayaan Idul Adha, Kamis lalu. 

Kedubes AS di Malaysia mengatakan bahwa mereka mendapat informasi yang cukup meyakinkan terkait ancaman serangan teroris di pusat jajanan jalanan yang paling terkenal di Malaysia dan tujuan para turis asing tersebut. (Bernama/CNN/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hahaha... Ketika Monyet Pertahankan Hak Cipta Foto Selfienya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler