jpnn.com, JAKARTA - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman mengatakan, pihaknya mendukung Saifullah Yusuf alias Gus Ipul dalam Pilgub Jatim 2018.
Sohibul juga mengklaim Partai Gerindra dan Partai Amanat Nasional (PAN) mendukung wakil gubernur Jatim itu.
BACA JUGA: PKB Pertimbangkan Pendamping Gus Ipul dari Gerindra Cs
"PKS resmi ke Gus Ipul dengan menyodorkan cawagub yang sudah disepakati," ujar Sohibul, Senin (8/1).
Sohibul menambahkan, pihaknya menyodorkan Bupati Bojonegoro Suyoto sebagai pendamping Gus Ipul.
BACA JUGA: Anak Buah Prabowo: Jangan Terpancing Isu Murahan Ahok
"Semoga Gus Ipul bisa bekerja sama dengan Suyoto nantinya. PKS mengusulkan Kang Yoto, demikian juga PAN," kata Sohibul.
Menurut Sohibul, Gerindra juga mendukung Gus Ipul. Namun, Gerindra memilih mengusung kadernya, Laksamana TNI (Purn) Muchlas Sidik.
BACA JUGA: Ini Permintaan Gus Ipul ke PDIP soal Figur Pengganti Anas
"Jadi (PKS, PAN) serahkan kepada Gus Ipul mau ambil yang mana," kata Sohibul.
Dukungan dari PKS, PAN, dan Gerindra membuat koalisi pendukung Gus Ipul makin besar.
Sebelumnya, PDI Perjuangan dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sudah resmi mengusung Gus Ipul. (gwn/jpc/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kecewa Soal Pilkada Jatim, Aktivis Ancam Gerindra Cs
Redaktur : Tim Redaksi