Resume Pendaftaran CPNS 2023 & PPPK Masih Terganjal e-Meterai? Coba Pakai Cara Ini

Senin, 25 September 2023 – 15:29 WIB
Resume pendaftaran CPNS 2023 & PPPK masih terganjal e-Meterai? Deputi BKN berikan solusinya. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pendaftaran CPNS 2023 dan PPPK di hari kelima ini masih diwarnai keluhan pelamar. Paling banyak dikeluhkan adalat pembelian e-meterai.

Ketua Forum Guru Honorer Negeri Lulus Passing Grade Seluruh Indonesia (FGHNLPS) Heti Kustrianingsih mengungkapkan meterai elektronik ini banyak dikeluhkan pelamar 

BACA JUGA: Pendaftaran CPNS 2023 & PPPK: Honorer Susah Resume, e-Meterai Loading Terus, BKN Merespons 

Dia melihat kondisi ini sama seperti tahun lalu, padahal panita seleksi nasional (Panselnas) sudah melakukan kolaborasi serta menyiapkan berbagai perangkat.

"Pendaftaran CPNS 2023 dan PPPK masih bermasalah saja. Ini mungkin jumlah pendaftar sangat banyak, makanya harus cari waktu yang pas biar lancar mendaftar," terang Heti kepada JPNN.com, Senin (25/9).

BACA JUGA: Hanya 3 Peringkat Teratas SKD CPNS 2023 Berhak Ikut SKB

Dia mengaku sampai harus ke kantor pos untuk membeli meterial elektronik.

Di kantor pos, Heti dapat informasi bahwa sejak tadi malam ada gangguan, sehingga tidak bisa membeli meterainya.

BACA JUGA: Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK Kemenag Dibuka, Sebegini Formasi yang Disiapkan

"Alhamdulillah saya sudah beli meterai elektronik. Bisa beli e-meterai di kantor pos, jika tidak gangguan," ujarnya.

Sementara itu, Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen mengimbau para pelamar CPNS dan PPPK 2023 tetap tenang.

Apabila ada kendala dari SSCASN, maka peserta dapat membeli e-meterai pada web meterai-elektronik.com.

"Sebenarnya pembelian e-meterai terintegrasi dengan sistem SSCASN. Kalau bermasalah beli lewat portal meterai-elektronik.com," terang Deputi Suharmen yang dihubungi JPNN.com secara terpisah.

Terkait guru, Deputi Suharmen meminta semua pelamar PPPK guru harus tetap membuat akun walaupun dengan status P1 (prioritas satu).

P1 adalah guru lulus PG hasil seleksi PPPK 2021, tetapi tidak mendapatkan formasi.

"Tidak ada peserta yang tinggal penempatan saja," tegasnya.

Dia melanjutkan pendaftaran ini penting untuk melihat apakah ada formasinya atau tidak berdasarkan data dapodik dan formasi di SSCASN.

Selain itu, pelamar juga harus meng-upload persyaratan dokumen.

Dokumen ini penting diunggah untuk membuktikan pelamar benar-benar ada.

Selain itu, BKN telah menyediakan layanan Helpdesk bagi pelamar.

Ini untuk mendukung kelancaran proses pendaftaran CPNS 2023 dan PPPK pada portal SSCASN BKN via https://sscasn.bkn.go.id.

Pelamar bisa memanfaatkan layanan Helpdesk untuk menyampaikan kendala teknis pendaftaran melalui 3 alternatif kanal layanan yang disediakan, yakni helpdesk-sscasn.bkn.go.id, lapor.go.id; dan layanan telepon.

"BKN secara proaktif menyediakan informasi berkala terkait seleksi di kanal media sosial dan website. Para pelamar CPNS dan PPPK bisa memantaunya," kata Deputi Suharmen. (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ada Perbedaan Penting di Tahapan Seleksi CPNS & PPPK 2023, Honorer Harus Siap


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
cpns 2023   PPPK   BKN   e-meterai   Kantor Pos  

Terpopuler