Reuni Perak IPB Angkatan 33 Tan96uh Tebar Beasiswa hinga Pemberdayaan Desa

Rabu, 01 Desember 2021 – 07:59 WIB
Alumnus Institut Pertanian Bogor (IPB) angkatan 33 Tan96uh menggelar Reuni perak. Foto dok IPB

jpnn.com, JAKARTA - Alumnus Institut Pertanian Bogor (IPB) angkatan 33 Tan96uh menggelar Reuni perak. Gelaran reuni menghadirkan sejumlah program berbakti kepada masyarakat.

Ketua panitia Reuni Perak 33 Tan96uh Mochamad Nur Asyik mengatakan ada aktivitas kepedulian buat sesama untuk memberikan makna dalam perayaan tersebut.

BACA JUGA: Tani Centre IPB Luncurkan Program Kampus Sawah Merdeka

Kegiatan sosial akan mulai dari pemberian beasiswa untuk mahasiswa IPB, pemberdayaan desa lingkar kampus IPB “One Village, One Alumni” serta bantuan sarana pendidikan untuk sekolah di pedalaman Kalimantan Tengah.

"Acara Puncak Reuni Perak Angkatan 33 IPB TAN96UH diharapkan dapat menjadi starting point sinergitas yang dibangun oleh para almamater IPB Angkatan 33 TAN96UH dalam menghasilkan karya yang produktif, selaras dengan tema yang diusung pada Reuni Perak ini," kata Nur dalam keterangannya kepada media, Selasa (30/11).

BACA JUGA: IPB University Dapat SafeGuard Label dari Surveyor Indonesia & Bureau Veritas

Adapun puncak acara reuni perak ini akan digelar pada 11 Desember mendatang dengan mengusung tema Membangun Konektivitas, Berkarya untuk Negeri. Acara puncak akan dilangsungkan secara offline dan online di IPB International Convention Center.

Nur menyebut sebelum acara puncak sejumlah kegiatan telah dilakukan, di antaranya Dialog Seri 33 setiap bulan, juga kegiatan komunitas pehobi,  seperti fotografi, parenting, olahraga, berkebun, kuliner, travelling, serta komunitas buku.

"Semuanya dapat disaksikan melalui kanal Youtube 33 Tan96uh IPB," kata alumnus dari jurusan Sosial Ekonomi Pertanian ini.

Menurut Nur ada juga hiburan akustik dari Sigit Base Jam serta dari pihak internal IPB 33 TAN96UH sendiri. 

"Akan ada doorprize dari sponsor kegiatan seperti PT Pertamina, Coca Cola Company, dan Eloxa. Kegiatan ini disponsori pula oleh Koperasi BMI, Trouw Nutrition Indonesia, dan PT Prima Kelola IPB," tuturnya.

Nur juga menjelaskan puncak Reuni Perak bakal menghadirkan juga talk show “Sharing Success Story”.

Hadir sebagai pemateri adalah Walikota Bogor Dr. Bima Arya Sugiarto, Rektor IPB University Prof. Arif Satria, Alumni IPB 33 Berry Juliandi yang saat ini menjadi Dekan di FMIPA IPB, juga Alumni IPB 33 lainnya Deddy Fakhruddin Kurniawan, alumn FKH IPB yang saat ini berprofesi pengusaha dengan brand Dairy Pro. 

"Kami juga menghadirkan Shahnaz Haque sebagai moderator acara talk show," ujar pria yang menekuni peran sebagai konsultan UMKM ini.  

IPB angkatan 33 TAN96UH merupakan alumni mahasiswa IPB yang masuk pada 1996. Bagi alumni yang ingin mengikuti acara reuni perak ini bisa mendaftarkan diri secara online https://ipb-33.web.app/registrasi-reuni

"Alhamdulillah, sejauh ini sudah cukup banyak yang mendaftar" ujar Nur. (mcr10/jpnn)

 


Redaktur & Reporter : Elvi Robia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler