Ribery: Kami Lebih Kuat

Rabu, 22 Mei 2013 – 21:01 WIB
MUENCHEN - Mendekati hari H partai final Liga Champions 2012/2013, tensi persaingan antara Borussia Dortmund dan Bayern Muenchen kian panas. Aksi saling klaim sebagai tim yang akan memenangi pertandingan terus terjadi. Kubu Dortmund menganggap mereka sudah tahu kelemahan Muenchen.

Seolah tak terima, para penggawa Muenchen langsung meng-counter pernyataan tersebut. Gelandang Muenchen Franck Ribery mengatakan, Muenchen adalah unggulan utama di partai final nanti. Menurut pemain asal Prancis tersebut, Muenchen bakal sukses merengkuh tropi juara di akhir laga.

“Sederhana saja. Kami lebih kuat daripada Dortmund,” terang Ribery seperti dilansir situs resmi Bundesliga, Rabu (22/5).

Rekor pertemuan kedua tim musim ini memang lebih berpihak pada The Bavaria, julukan Muenchen. Dalam dua pertemuan, Muenchen bisa sekali menekuk Dortmund. Sementara, satu laga lain ketika berlangsung di markas Dortmund berakhir imbang 1-1.

Head to head kedua tim juga lebih condong ke Muenchen. Keduanya sudah bertemu sebanyak 92 kali. Hasilnya, Muenchen sukses memenangkan 41 pertandingan. Dortmund hanya bisa keluar lapangan dengan kepala tegak sebanyak 23 kali. Sementara 28 laga lainnya berakhir sama kuat.

“Jika kami siap dan bermain 100 persen, kami akan memenangkan pertandingan. Kami harus memikirkan diri kami sendiri,” tegas mantan pemain Marseille tersebut.

Nah, seakan membalas klaim kubu Dortmund, Ribery juga mengaku bahwa Muenchen sudah mengantongi kekuatan lawannya tersebut. Hal itu dianggap sebagai keuntungan besar bagi Muenchen di final nanti.

“Kami tahu Dortmund luar dan dalam. Kami ingin memberikan semuanya hingga kami akhirnya bisa mengangkat piala di akhir pertandingan,” tegas Ribery. (jos/jpnn)


BACA ARTIKEL LAINNYA... Karakter Muenchen Di Final Champions

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler