jpnn.com, BATAM - Arus mudik Lebaran tahun ini terus menunjukkan pergerakan signifikan.
Jumlah pemudik yang meninggalkan Batam melalui Pelabuhan Domestik Sekupang, Batam, Kepri, Minggu (10/6), telah mencapai 5.000 pemudik.
BACA JUGA: BRI Life Beri Asuransi Bagi 2 Ribu Nasabah yang Mudik
Ribuan penumpang ini merupakan pemudik yang akan berlebaran Idul Fitri ke kampung halaman mereka.
“Hari ini tujuan Balai Karimun, Tanjungbatu, Buton dan Dumai, sebagian juga tujuan ke pulau terdekat dan terjauh seperti Tembilahan dan Pekanbaru,” ujar Ketua Bidang Kapal Penumpang Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Indonesian National Shipower Association (INSA) Batam, Asmadi.
BACA JUGA: Wakapolri Sebut Arus Mudik di Stasiun Gambir Paling Tertib
Dia mengatakan lonjakan penumpang sudah mulai terlihat sejak Sabtu (9/6) lalu. Sementara puncak arus mudik akan terjadi Rabu dan Kamis (13/14/6) mendatang. Untuk antisipasi lonjakan penumpang, operator kapal angkutan mudik akan menyiapkan armada cadangan saat arus mudik nanti.
“Hari ini total ada 12 kapal yang berangkat. Nah, untuk antisipasi lonjakan kami sediakan satu kapal cadangan,” katanya.
BACA JUGA: Data Sementara, Angka Kecelakaan Mudik Menurun
Sementara untuk keberangkatan tanggal 10-15 Juni tiket tujuan Buton sudah habis, demikian juga tiket tujuanTembilahan dan Pekanbaru yang sudah mulai habis. Sedangkan tujuan Dumai maih tersisa walau tidak banyak.
“Tiket 90 persen sudah habis. Tinggal untuk pulau-pulau yang terdekat saja,” ucapnya.
Sementara itu, pantauan Batam Pos (Jawa Pos Group), ribuan penumpang terlihat memadati ruang tunggu keberangkatan PDS sejak pukul 5.30 WIB.
Menurut Kepala Satuan Kerja (Kasatker) PDS, Suherman ruang tunggu tidak pernah sepi dari calon penumpang, terutama untuk keberangkatan pagi atau tujuan Dumai dan Buton.
“Yang pagi mereka sudah berada di pelabuhan sebelum subuh, tak sedikit yang sahur di lokasi karena takut ketinggalan kapal sebab keberangkatan pukul 06.00 WIB,” ujarnya.
Dia memperkirakan penumpang yang berangkat naik 50 persen dari hari biasanya yang hanya seribu penumpang.
“Sudah mulai ramai, sejauh ini untuk kenyamanan penumpang pemudik aman dan berjalan dengan baik,” tutupnya. (une)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mudik Kali Ini, Jumlah Penumpang KA Naik 46 Persen
Redaktur & Reporter : Budi