JAKARTA - Jangan tanyakan kehebatan Ricky Subagja ketika mengayunkan raket. Kibasan raketnya diakui sebagai yang terbaik. Berbagai gelar bergengsi pernah dipersembahkannya untuk Merah Putih. Salah satu yang paling monumental ialah gelar juara di Olimpiade 1996 di Atlanta, Amerika Serikat (AS). Tapi bagaimana kehebatan Ricky saat diserahi tugas yang berkaitan dengan media? Tunggu dulu. Ricky mengaku belum hebat. Dia masih harus banyak belajar ketika saat ini didaulat sebagai bidang humas dan media PB PBSI.
"Setiap hari belajar. Ini hal yang benar-benar baru. Tapi kalau serius, saya pasti bisa," terang pria asal Bandung, Jabar tersebut. Ya, di era Gita Wirjawan, Ricky memang mendapat tugas yang sangat bertolak belakang dengan kepiawaiannya mengibaskan raket. Kali ini dia menjadi jembatan antara pengurus PB PBSI dengan para wartawan.
Meski begitu, pria kelahiran 27 Januari 1971 mengaku sangat enjoy dengan jabatan barunya tersebut. Baginya, hal itu bisa menjadi sarana belajar yang ampuh untuk berkomunikasi dengan baik kepada para awak media.
Karena itu, meskipun sangat bertolak belakang dengan latar belakangnya sebagai atlet, Ricky mengaku sangat enjoy menjalankan perannya. "Dinikmati saja. Ini juga sangat menyenangkan karena saya mendapat banyak ilmu baru. Ini memperkaya pengalaman saya," tegas pria berusia 42 tahun tersebut. (jos/mas/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... KONI Akui Pelatnas 2013 Berjalan Buruk
Redaktur : Tim Redaksi