Riedl Akui Indonesia Bisa Imbangi Vietnam Karena Beruntung

Sabtu, 22 November 2014 – 22:30 WIB
Alfred Riedl Akui Indonesia Bisa Imbangi Vietnam Karena Beruntung. Foto JPNN.com

jpnn.com - HANOI - Indonesia dipayungi Dewi Fortuna ketika bersua Vietnam pada laga perdana Grup A Piala AFF 2014. Dua kali tertinggal, Indonesia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 (1-1) di Stadion My Dinh, Sabtu (22/11) malam WIB.

Indonesia beruntung karena hanya kebobolan dua gol. Padahal, Vietnam mampu menghasilkan segudang peluang. Keberuntungan Indonesia memuncak saat Samsul Arif mencetak gol enam menit sebelum pertandingan usai.

BACA JUGA: PSS-PSIS Siapkan Banding

“Kami mendapatkan keberuntungan. Bukan sebuah kejutan jika saya mengatakan hal seperti itu,” terang pelatih Indonesia, Alfred Riedl setelah pertandingan di laman Football Asia.

Riedl mengakui, Indonesia terus berada di bawah tekanan dalam pertandingan itu. Untungnya, Firman Utina dkk mampu memaksimalkan setiap peluang yang didapat.

BACA JUGA: Rosberg Start Terdepan di Abu Dhabi

“Vietnam jelas lebih bagus dengan peluang lebih baik. Kita semua bisa melihat bahwa persiapan kami tidak cukup baik,” tegas pelatih asal Austria itu. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Ini Susunan Pemain City vs Swansea

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Susunan Pemain Chelsea vs WBA


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler