BACA JUGA: Reality Show Paris Hilton Tak Laku
Dialah Rio DewantoRio mengungkapkan menyesali sejumlah tato yang melekat di beberapa bagian tubuhnya
BACA JUGA: Tia Ivanka Akhirnya Akui Kembali Sendiri
Penyesalan tersebut tumbuh setelah dia berkali-kali tampil di film religiBACA JUGA: Lagu Lady Gaga Dicekal Tiongkok
"Saya dulu asal bikin tato saja," katanya ketika ditemui di sela-sela peluncuran film Bait Surau pada Kamis malam (25/8).Tuntutan menjiwai peran membuat Rio belajar banyak hal tentang agamaTermasuk hukum tentang orang bertato dalam Islam"Sebenarnya, itu kembali ke diri masing-masingKebetulan, di film religi yang saya bintangi, saya belajar agama dan baca AlquranJadi, pikiran saya lebih terbuka," jelasnya.
Selain masalah tato, pelajaran lain membuat aktor yang sebelumnya bermain dalam film "?" tersebut terdorong untuk menjadi lebih baik"Saya agak kesentil di sini (film)Saya Islam yang dibilang baik juga nggakPuasa dan salat juga masih sering bolong," ungkapnya.
Karena itu, pria kelahiran 28 Agustus 1987 tersebut bertekad memperbaiki kualitas ibadahnya"Ketika di sini (film), saya banyak belajar agamaAlhamdulillah, saya menjadi lebih baikSaya melihat segalanya jadi lebih positifMudah-mudahan, pesan moralnya juga baik," jelasnya.
Dalam film Bait Surau, Rio memerankan tokoh Rommy yang berniat memperdalam agama di sebuah kampungDia beradu akting dengan penyanyi jebolan Indonesian Idol, Muhammad Ihsan Tarore.
"Karakter saya itu adalah seorang laki-laki yang beragama Islam, tapi tidak menjalankan agamanya dengan benarLalu, dia mencoba mencari jati diri ke salah satu kampungDi sana diajarkan banyak hal tentang agama yang kemudian membuat Rommy sadar," paparnya(ken/c12/any)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sherina Wakili Indonesia di Zurich
Redaktur : Tim Redaksi