Rionny Mainaky Bocorkan Kondisi Pemain Menjelang Kejuaraan Dunia 2023

Jumat, 18 Agustus 2023 – 04:49 WIB
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com - Kabid Binpres PBSI Rionny Mainaky mengungkapkan kondisi para pemain Indonesia menjelang tampil di Kejuaraan Dunia 2023.

Menurut Rionny, Jonatan Christie dan kawan-kawan sudah siap tempur pada turnamen yang berlangsung di Kopenhagen, Denmark, itu.

BACA JUGA: Masih Berduka, Anthony Sinisuka Ginting Absen di Kejuaraan Dunia 2023

"Meski tidak panjang, persiapan yang kami lakukan rasanya sudah cukup maksimal. Pemain bisa fokus dan penuh semangat menjalani hari-hari latihan di pelatnas sebelum berangkat ke Kopenhagen."

"Para pemain siap tempur dan ingin memberikan yang maksimal," ucap Rionny dalam keterangan resmi.

BACA JUGA: Kejuaraan Dunia 2023: Chico Merasa Punya Keunggulan Ini

Lebih lanjut, Rionny menjelaskan para pebulu tangkis Indonesia sudah ditempa sejak Australian Open 2023 berakhir, pekan lalu.

Mereka langsung dipersiapkan agar bisa tampil maksimal di BWF World Champhionsips 2023.

BACA JUGA: Kejuaraan Dunia 2023: Ini Target PBSI, Sektor Mana Jadi Unggulan?

Indonesia sendiri sejatinya mengirimkan 15 wakilnya ke turnamen ini. 

Namun, Anthony Sinisuka Ginting (tunggal putra) memutuskan batal berangkat karena masih dalam suasana berduka setelah kepergian ibunda tercinta beberapa pekan lalu.

Rionny menyebut PBSI menargetkan setidaknya dua gelar dari turnamen bergengsi ini.

"Saya inginnya tiga gelar, tetapi setidaknya dua gelar, lah," ucap Rionny.

Sementara itu, sektor yang menjadi unggulan untuk membawa pulang trofi Kejuaraan Dunia 2023 ialah tunggal putra dan ganda putra.

Namun, Rionny juga menaruh harapan kepada Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri).(pbsi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler