Robert Moreno Diyakini Dapat Membawa Spanyol ke Piala Eropa 2020

Kamis, 20 Juni 2019 – 04:20 WIB
Robert Moreno. Foto: AP

jpnn.com, MADRID - Federasi Sepak Bola Spanyol atau RFEF telah menunjuk Robert Moreno sebagai pelatih tim Matador untuk menggantikan Luis Enrique.

Dalam setahun terakhir, Sergio Ramos dan kolega telah ditangani empat pelatih. Sebelum Enrique, Julen Lopetegui ditunjuk menukangi Spanyol di Piala Dunia 2018.

BACA JUGA: 11 Bulan Bertugas, Luis Enrique Letakkan Jabatan Pelatih Spanyol

BACA JUGA: 11 Bulan Bertugas, Luis Enrique Letakkan Jabatan Pelatih Spanyol

Namun, sebelum turnamen dimulai, Lopetegui didepak dan Fernando Hierro jadi karetaker sampai Piala Dunia berakhir.

BACA JUGA: Prancis dan Jerman Tembus 16 Besar Piala Dunia Wanita 2019 dengan Rekor Sempurna

“Kami percaya pada Robert untuk kemajuan tim. Dia akan bertanggung jawab membawa kita ke Piala Eropa 2020,” kata Presiden RFEF Luis Rubiales, dilansir dari Daily Mail.

Robert Moreno memang belum memiliki pengalaman melatih klub meskipun ia jadi asisten pelatih di Celta Vigo.

BACA JUGA: Gandeng Huawei, Vodafone Luncurkan 5G di Spanyol

BACA JUGA: 5 Aturan Ketat Luis Enrique yang Bikin Kaget Timnas Spanyol

Namun, ia dihormati para penggawa Spanyol saat ini dan Enrique menyetujui Moreno mengambil alih tugasnya.

“Saya tidak bisa mengungkapkan perasaan bahagia saya saat ini. Tetapi saya merasakan tanggung jawab yang sangat besar dan aku senang mendapat dukungan Luis,” kata Moreno.

Moreno akan memulai kiprahnya menangani timnas Spanyol saat bersua San Marino dan Swedia pada bulan ini. (mg11/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hasil dan Klasemen Sementara Kualifikasi Euro 2020


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler