Rolling Stone Rilis 150 Lagu Terbaik

Senin, 30 November 2009 – 22:43 WIB

JAKARTA - Majalah musik Rolling Stone akan memberikan penghargaan terhadap 150 lagu Indonesia yang dipandang terbaik sepanjang masa - setidaknya oleh majalah iniPerilisan daftar tembang-tembang terbaik itu, sekaligus bakal dikemas dalam sebuah acara khusus pada Kamis (3/11) mendatang, mulai pukul 19.00 sampai 23.00 WIB, bertempat di kantor Rolling Stone, Jalan Ampera Raya No 16, Cilandak Timur, Jakarta Selatan.

Sebagaimana disampaikan oleh Managing Editor Majalah Rolling Stone, Adib Hidayat, diluncurkannya "Rolling Stone 150 Lagu Indonesia Terbaik Sepanjang Masa” itu sendiri merupakan sebentuk edisi istimewa dari majalah tersebnut, yang ditujukan sebagai penghormatan bagi para pencipta lagu dan penyanyi, atas kontribusinya bagi sejarah seni musik di Indonesia

BACA JUGA: Heidi Klum Kenalkan Bayi Keempat

Sementara, acara peluncurannya sendiri juga bakal dihiasi dengan kehadiran sekaligus penampilan sejumlah musisi kondang tanah air.

"“Dalam acara ini akan ada penampilan eksklusif dari Fariz RM, Bimbo, Andy /rif, hingga Padi, Flowers dan Boomerang
Juga (ada) Iwa K, Cokelat dan Nidji

BACA JUGA: Lebih Berkesan Siapkan Sendiri

Tentunya, akan hadir pula musisi-musisi legendaris Indonesia lainnya, yang bakal menerima penghargaan dari Rolling Stone Indonesia (sesuai list yang dirilis khusus itu, Red)," tambah Adib memaparkan
(ito/gus/JPNN)

BACA JUGA: Hadapi Ujian, Belajar 10 Jam

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lamar Kekasih saat On-Air Radio


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler