Ronaldo Bakal Berlabuh ke PSG

Selasa, 26 Februari 2013 – 13:45 WIB
MADRID - Eks kiper Real Madrid Santiago Canizares yakin bahwa Paris Saint Germain (PSG) akan menjadi tujuan Cristiano Ronaldo saat ia memutuskan untuk meninggalkan Real Madrid.

"Dia (Ronaldo) hanya memenangkan liga sekali sejak ia tiba di Madrid. Hal ini sangat sulit untuk mengalahkan Barca sepanjang waktu. Dan di seluruh dunia, kita berbicara tentang Messi baru Ronaldo kemudian. Dia ingin menjadi lebih baik dari Messi, tetapi dia tidak bisa," jelasnya.

Ditambahkan, saat Ronaldo meninggalkan Madrid, ia akan mampu merubah cara bermain di suatu liga. "Ronaldo telah bermain dan memenangkan banyak gelar di Inggris. Jika berpikir untuk kembali ke Inggris, kemungkinan dia akan ke Manchester City atau Chelsea. Tapi tidak banyak tim yang bisa memboyongnya, karena itu PSG adalah saingan terbesar Madrid tentang masalah ini,” tuturnya.

Canizares berpikir, jika Ronaldo keluar akan menjadi bencana besar bagi Madrid. Namun, canizares sangat yakin pemain Portugal ini akan bertahan. "Madrid tidak bisa bersaing dan menjadi tim kuat di Spanyol atau Eropa tanpa Ronaldo. Tanpa dia, mereka tidak memiliki kesempatan. Tapi saya pikir dia akan tinggal," tambahnya.

Seperti diketahui, mantan bintang  Mancheser United ini mengaku tidak bahagia di Bernabeu, September lalu. Pernyataan ini memicu banyak spekulasi soal hengkangnya Ronaldo. (ian/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bara El Clasico Serasa Final

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler