jpnn.com, TENGGARONG - Roni Rosadi kembali mendapatkan kesempatan tampil sebagai starter saat Mitra Kukar menjamu PSM Makassar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong Seberang, Minggu (7/10).
Pada laga tersebut, Roni menjadi aktor saat terciptanya gol bunuh diri Fauzan Jamal. Sayangnya, Mitra Kukar harus puas dipermak 1-4 oleh Pasukan Ramang.
BACA JUGA: Mitra Kukar Anggap Laga Sisa Kompetisi Liga 1 2018 Bak Final
Menilik permainan eks Persegres Gresik United itu, tak menutup kemungkinan dirinya bakal kembali dipercaya tampil sebagai starter saat menantang tuan rumah Bali United, Senin (15/10).
Meski tak memiliki kemampuan khusus, Roni adalah pemain petarung. Postur boleh kecil, tapi dia tak mundur jika berhadapan pemain lawan.
BACA JUGA: Arema FC Pertajam Lini Penyerangan Jelang Hadapi PSM
Memiliki kans besar diturunkan sebagai starter, Roni enggan jemawa. Dia menilai, semua kemungkinan bisa terjadi. Sebagai pemain, adik kandung Dedi Hartono itu berusaha tampil maksimal di sesi latihan. Urusan starter atau tidak, Roni menyerahkan pada pelatih.
“Saya siap jika dibutuhkan,” tegasnya.
BACA JUGA: Bali United Vs Mitra Kukar: Awas Kebangkitan Serdadu Tridatu
Jika benar dirinya main sebagai starter, Roni berjanji akan tampil lebih agresif mengawal lini depan Bali United. Roni menegaskan, menghadapi Serdadu Tridatu dirinya berupaya agar Mitra Kukar tak pulang dengan tangan hampa.
“Kami akan maksimal bermain di Pulau Dewata. Tim ini (Mitra Kukar) tidak boleh lagi kehilangan poin,” pungkas Roni. (don/is/k15)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mitra Kukar Tampil Tanpa Dua Pilar Saat Hadapi Bali United
Redaktur & Reporter : Budi