RSKB Colombia Asia Kembali Luncurkan Pusat Unggulan Urologi

Selasa, 29 Agustus 2023 – 16:56 WIB
Rumah Sakit Khusus Bedah (RSKB) Columbia Asia Pulomas meluncurkan kembali pusat unggulan Urologi pada Selasa (29/8). Foto: Fathan

jpnn.com, JAKARTA - Rumah Sakit Khusus Bedah (RSKB) Columbia Asia Pulomas meluncurkan kembali pusat unggulan Urologi yang diselenggarakan di kawasan Jakarta, Selasa (29/8). RSKB Colombia Asia ingin memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat.

Peluncuran ini menandai langkah penting dalam pengembangan layanan medis unggulan, dengan fokus pada perawatan sistem urogenital, termasuk ginjal, ureter, kandung kemih, uretra, kelenjar adrenal, serta organ reproduksi pria seperti penis, testis, dan kelenjar prostat.

BACA JUGA: Testosteron Prostat

Layanan ini sebelumnya telah berhasil memberikan solusi medis yang terpercaya di RSKB Columbia Asia Pulomas.

CEO RS Columbia Asia Naveen Kumar Mantha mengatakan pihaknya ingin menjadi salah satu pembeda utama dari layanan medis di rumah sakit lain, yakni ketersediaan dokter spesialis urologi wanita yang berbakat dalam menangani berbagai masalah kesehatan ginjal bagi pasien wanita.

BACA JUGA: Khusus Kaum Pria, Simak Ini Bahan Herbal untuk Pencegahan Kanker Prostat

"RSKB Columbia Asia Pulomas adalah sebuah rumah sakit swasta khusus bedah multi spesialis yang telah memberikan pelayanan sejak 2014, dan berlokasi di Pulomas, Jakarta Timur," kata dia dalam keterangan yang diterima, Selasa (29/8).

Salah satu tindakan medis yang paling sering dilakukan di RSKB Colombia Asia ialah URS (Ureteronoscopy). Namun, rangkaian layanan unggulan Spesialis Urologi yang tersedia di RSKB Columbia Asia Pulomas juga mencakup penggunaan peralatan modern seperti ESWL (Extrecorporeal Shockwave Lithotripsy), RIRS (Retrograde Intrarenal Surgery), dan PCNL (Percutaneous Nephrolithotomy).

BACA JUGA: Operasi Kanker Prostat Menggunakan Teknologi Robotik Ada di Indonesia, Mantap!

Dalam dunia medis, kemajuan teknologi selalu diiringi dengan peningkatan kualitas perawatan pasien. Salah satu kemajuan teknologi terbaru yang menarik perhatian adalah penggunaan laser di bidang urologi.

RSKB Colombia Asia memiliki metode laser pemecah batu ginjal. Laser mampu memecahkan batu ginjal dengan cepat, akurat, dan minim invasif.

RS Columbia Asia dan Teknologi Laser Holmium RS Columbia Asia telah memanfaatkan teknologi laser holmium secara intensif, memberikan manfaat signifikan bagi banyak pasien.

Kemudian, laser dalam pengobatan prostat. Penggunaan laser tidak hanya terbatas pada batu ginjal. Dalam pengobatan prostat, laser telah menjadi populer karena sejumlah kelebihannya. Salah satu keunggulan utama adalah minimnya perdarahan selama prosedur, yang berarti risiko komplikasi menjadi jauh lebih rendah.

Penggunaan laser di bidang urologi adalah contoh bagaimana teknologi canggih dapat meningkatkan kualitas hidup pasien. Dengan keakuratan yang tinggi dan risiko yang rendah, tidak mengherankan jika laser kini menjadi standar emas dalam banyak prosedur urologi.

Dalam acara ini, dokter RSKB Colombia Asia juga membahas berbagai gangguan pada saluran kemih serta kondisi-kondisi yang dapat diatasi melalui layanan perawatan urologi yang tersedia.

Dalam rangka memberikan wawasan yang lebih luas, penyelenggara acara juga berkesempatan mewawancarai drg. Gabrielly, General Manager RSKB Columbia Asia Pulomas.

"Peresmian kembali pusat unggulan urologi ini adalah komitmen kami dalam memberikan pelayanan kesehatan terdepan. Kami percaya bahwa kehadiran dokter spesialis urologi dengen berbagai sub-spesialis, dan juga dokter spesialis urologi wanita menjadi aset berharga dalam menangani masalah ginjal bagi seluruh pasien yang berobat di RSKB Columbia Asia Pulomas dari berbagai latar belakang," kata dia.

Tak hanya itu, acara peresmian juga menampilkan presentasi kesehatan sistem urologi informatif. (Tan/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Begini Kondisi Terkini Louis van Gaal Setelah Menjalani Operasi Kanker Prostat


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler