RSUD Kahuripan Kebanjiran Pasien

Penyakit AKibat Perubahan Cuaca

Rabu, 06 Januari 2010 – 09:22 WIB
MALANG - Kondisi cuaca musim penghujan memicu peningkatan jumlah pasien di Rumah Sakit Daerah (RSD) KanjuruhanKemarin, jumlah pasien membeludak melebihi kapasitas rumah sakit milik Pemkab Malang itu.

Akibatnya, beberapa pasien sengaja dirawat di koridor (jalan yang menghubungkan satu gedung dengan gedung lainnya)

BACA JUGA: Batik Jember Go Internasional

Pemindahan ke koridor dilakukan untuk menghindari kondisi berjubel di dalam ruangan
Apalagi, beberapa ruangan -salah satunya IRD (instalasi rawat darurat)- terasa gerah

BACA JUGA: Sudah 1,5 Tahun, Belum Bisa Membangun

Di IRD, AC (air conditioner) sedang rusak.

Jumlah tempat tidur di RSD Kanjuruhan sebenarnya mencapai 207 buah
Terbagi dalam VIP 10 buah, kelas satu 25 buah, kelas dua 49 buah, dan kelas tiga 109 tempat tidur

BACA JUGA: Pemkab Fakfak Bantu Mesin 2 MW

Kemarin, semua tempat tidur itu penuh.

Salah satu pasien yang memilih dirawat di koridor adalah FaisalBocah berusia dua tahun tersebut menderita demam berdarah dengue (DBD)Sejak pukul 10.00 hingga 14.00, bocah asal Rejoyoso, Bantur, itu tiduran di atas tempat tidur dorong di sela-sela lalu lalang pengunjung rumah sakit.

Nenek Faisal yang bernama Mistin mengatakan, cucunya merasa gerah dan panasDia menangis terus ketika berada di dalam IRDTernyata, demam yang dirasakan Faisal bertambah karena AC ruangan rusakApalagi, pasien di IRD berjubel sehingga membuat ruangan gerahAgar tak terus menangis, petugas pun memindahkan Faisal ke koridor "Panas sekali di dalamBanyak orang," ungkap Mistin.

Wakil Kepala Ruang IRD Elly Smenyatakan, memang selama beberapa minggu terakhir jumlah pasien membeludakKapasitas rumah sakit sudah tidak cukupTerutama kelas VIP, kelas 1, dan kelas III"Kami melayani hampir sepuluh kecamatan di bagian selatan," tutur dia.

Di tempat terpisah, Direktur RSD Kanjuruhan dr Lina Julianty Sp.M menegaskan, pihaknya tengah mengusulkan desain ulang bangunan fisik, termasuk menambah kapasitas rumah sakitSebab, Kanjuruhan kini sudah menjadi rumah sakit jujugan bagi warga Malang bagian selatanKonsekuensinya, harus ada peningkatan pelayanan dan daya tampung guna memenuhi harapan masyarakat"Ke depan kami mengembangkan fisik sesuai masterplan redesign (rencana induk desain ulang)," ujar dia.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Malang Sanusi mengatakan, perbaikan kualitas layanan RSD Kanjuruhan tergantung pimpinannyaSebab, bentuk RSD Kanjuruhan adalah badan layanan umum (BLU)Organisasi berbentuk BLU punya kewenangan mengatur keuangannya sendiri.

Perolehan dana dari RSD Kanjuruhan akan dikembalikan lagi untuk peningkatan kualitas layanan BLU tersebutPada 2009, Kanjuruhan membukukan pendapatan Rp 26 miliarLalu pada 2010, pendapatan ditarget 34 miliar"Harus ada perbaikan layanan kalau sudah BLU karena mereka bisa mengelola keuangannya sendiri," kata politikus PKB ini(yos/aj)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Terpanah Saat Melerai Massa


Redaktur : Auri Jaya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler