Rudy Salim Mengira Indra Kenz Seorang YouTuber Keren, Ternyata, Oalah!

Jumat, 18 Maret 2022 – 17:19 WIB
Pengusaha Rudy Salim dan kuasa hukumnya, Frank Hutapea di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Jumat (18/3). Foto: Firda Junita

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Pengusaha Rudy Salim mengaku tak mengetahui bahwa Indra Kenz merupakan seorang trader.

Semula, bos Prestige Image Motorcars itu menduga Indra Kenz hanya seorang YouTuber.

BACA JUGA: Kasus Indra Kenz, Rudy Salim Lama Banget di Ruang Penyidik Bareskrim Polri, Oalah Ternyata

Dia pun terkejut saat tahu pria yang dijuluki Crazy Rich Medan itu ternyata seorang trader dan terjerat kasus hukum.

"Enggak tahu kerjaan dia. Saya pikir itu YouTuber keren, kan, influencer keren murah banget eh enggak tahunya begitukan," ujar Rudy Salim di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Jumat (18/3).

BACA JUGA: Info Terbaru Kasus Indra Kenz, Lihat Itu Penampilan Rudy Salim di Bareskrim Polri

Dia mengaku tak mengenal sosok Indra Kenz sebelumnya.

Sebab, mereka pertama kali berkenalan lantaran transaksi jual beli mobil tersebut.

BACA JUGA: Begini Reaksi Rudy Salim saat Ditanya Sumber Kekayaannya

Adapun Indra Kenz membeli mobil Tesla seharga Rp 1,5 miliar.

"Kenal Indra dari transaksi," kata pria kelahiran 24 April 1987 itu.

Akibat transaksi jual beli mobil tersebut, Rudy Salim dimintai keterangan oleh penyidik sebagai saksi pada hari ini.

Lalu bagaimana tanggapan Rudy Salim terkait hal tersebut?

"Ya, capek saja, kan. Jadinya, capek," tutur pria 34 tahun itu.

Sebelumnya, Bareskrim Polri sudah menetapkan Indra Kenz sebagai tersangka dalam kasus penipuan investasi menggunakan aplikasi Binomo.

Saat ini, Crazy Rich Medan itu sudah ditahan di Bareskrim Polri.

Tak hanya itu, Indra Kenz juga terancam dimiskinkan. (mcr7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Crazy Rich Rudy Salim Mangkir Pemeriksaan di Kasus Indra Kenz, Kombes Gatot Bilang Begini


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler