Rumah Mewah Digasak Rampok

Hanya Gondol Rp 7 Juta

Selasa, 12 Februari 2013 – 02:17 WIB
Rumah Mewah di Jaksel Dirampok

LAGI, perampokan terjadi di kawasan Jakarta Selatan. Kawanan perampok menyatroni kediaman rumah mewah  di Komplek Alamanda Jalan Akasia Raya, RT 9/2, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Senin (11/2) dinihari kemarin. Kawanan pelaku diketahui berjumlah tiga orang menguras harta benda milik korban, setelah sebelumnya melumpuhkan korbannya dengan mengikat kabel dan dibungkus dengan menggunakan kain sprei.

Informasi yang dihimpun, kejadian perampokan tersebut terjadi sekitar pukul 03.00 dini hari. Saat itu, diduga tiga pelaku masuk ke rumah korban dengan cara menggunting teralis jendela rumah mewah yang dihuni korban Abdul Rakman, 37, dan Rina Adrhiana, 35. Saat kejadian, kedua penghuni rumah itu sedang tertidur pulas dan dibangunkan oleh para pelaku.

“Pelaku masuk lewat jendela dan memotong teralis dengan menggunakan gunting besi dan membangunkan korban kalau pelaku ingin merampok,” kata Kanit Reskrim Polsek Pesanggrahan, Jakarta Selatan, AKP Samuel kepada wartawan, kemarin (11/1).

Dalam aksinya, pelaku membawa senjata tajam dan mengancam kedua korban. Lalu, kedua korban diikat dengan menggunakan kabel. Salah seorang pelaku kemudian memaksa korban untuk menunjukkan tempat uang disimpan dan barang berharga lainnya. Kawanan pelaku pun kabur dengan barang hasil rampokannya.

“Kerugian korban uang tunai sebesar Rp 7 juta, 3 buah handphone blackberry, 1 unit handphone nokia dan juga 1 Ipod berikut 2 buah Ipad. Selain itu perhiasan, dokumen dan juga 13 buah jam tangan digasak para pelaku,” tegas mantan Kanit Reskrim Polsek Tebet itu.

Usai kejadian itu, korban berhasil membuka ikatan dan melaporkannya ke kepolisian terdekat. “Korban bisa membuka ikatan sekitar pukul 05.00,” katanya. Petugas kepolisian yang mendapatkan laporan pun datang ke lokasi kejadian dan melakukan penyelidikan serta meminta keterangan korban. Belum diketahui kerugian yang dialami oleh korban, hingga kini kasusnya dalam penyelidikan petugas. (ibl/mas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Geng Motor Bacok Warga

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler