Rumah Mustaqim Hancur Disambar Petir

Kamis, 29 Oktober 2020 – 23:52 WIB
Rumah Mustaqim warga Desa Aik Mual, Kecamatan Praya, Kabupaten Lombok Tengah, Kamis pukul 14.30 WITA, hancur berantakan disambar petir. Foto: Antara

jpnn.com, PRAYA - Rumah Mustaqim, 25, warga Desa Aik Mual, Kecamatan Praya, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, hancur berantakan setelah disambar petir, Kamis pukul 14.30 WITA.

Beruntung dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa.

BACA JUGA: Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Pran yang Ditebas Pakai Pedang, Oh Ternyata

"Iya ada rumah yang tersambar petir. Tidak ada korban jiwa," ujar Kapolsek Praya, AKP Dewa Ketut Suardana.

Peristiwa itu terjadi saat terjadi hujan lebat. Di mana Mustaqim bersama istri dan anaknya sedang istirahat di kamar tidur.

BACA JUGA: Kapolrestabes Medan Soal Motif Penembakan Aiptu Robinson, Oh Ternyata

Tiba-tiba korban dikagetkan dengan suara petir yang keras dan suara benda jatuh di ruangan rumahnya.

BACA JUGA: Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Pran yang Ditebas Pakai Pedang, Oh Ternyata

BACA JUGA: Warning BMKG soal Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Ada Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang

"Selanjutnya, korban ke luar dan melihat atap rumah yang berbahan asbes rusak berantakan, sehingga korban langsung ke luar rumah menyelamatkan diri," katanya.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler