jpnn.com, PALEMBANG - Tulisan berjalan atau running text gerbang kantor Lurah Kemuning yang berada di Jalan Aryo Kemuning, Kecamatan Kemuning, Palembang diretas orang yang tidak bertanggung jawab, Jumat (28/7).
Tulisan yang awalnya berisi 'Selamat Datang' berubah menjadi 'lurahny lgi ngacuk'.
BACA JUGA: Hasto Berang Dengar Kabar Nama Prabowo - Sandi Muncul di Running Text Puskesmas
Sontak saja tulisan tersebut membuat warga yang melintas di depan kantor lurah kaget.
Bahkan, tulisan running text tersebut sudah viral di media sosial (Medsos) di Instagram.
BACA JUGA: Lihat, Betapa Megahnya Kantor Camat Kemuning
"Kaget tadi waktu lihat running text tulisannya sudah berubah, apalagi sampai viral di Instagram," ujar Lurah Kemuning M Yusuf Ermidi.
Kata Yusuf bahwa pihak kelurahan baru mengetahui jika running text di-hack lantaran viral di media sosial.
BACA JUGA: Siswa Tewas Saat MPLS, Kepala SMP jadi Tersangka, Polisi Temukan Fakta Ini
"Ini saya baru tahu kalau running text-nya di-hack pas dikasih tahu sama warga yang lewat. Soalnya pagi tadi tulisannya masih seperti biasa," kata Yusuf.
Melihat running text dihack orang, pihak kelurahan pun langsung mematikan mesin tersebut sampai bisa dibenahi.
"Jadi, tadi pas lihat langsung minta staff saya untuk mematikan mesin itu untuk sementara waktu," jelas Yusuf.
Yusuf melanjutkan sebelum di-hack, tulisan dalam running text tersebut yakni 'Pencegahan Penyebaran Covid-19, Selamat Hari Raya Idul Fitri, dan Selamat Datang'.
"Jadi, plang running text itu sudah ada sejak Covid tahun 2020, karena untuk akses di depan pintu tidak cukup, jadi kami pasangnya di gerbang masuk," terang Yusuf.
Lebih lanjut Yusuf mengatakan bahwa jika selama awal pemasangan plang running text tersebut tidak pernah diganti, karena pihaknya belum bisa membenahi dan memperbaruinya.
Dengan adanya peristiwa ini pihaknya sebagai salah satu perangkat daerah setempat merasa sangat dirugikan.
"Kepada masyarakat, kami selaku pihak kelurahan memohon maaf atas ketidaknyamanannya karena telah dibuat resah dengan adanya situasi ini," tutup Yusuf. (mcr35/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hutan Kota UKI jadi Tempat Mesum Sesama Jenis, Alat Kontrasepsi Berserakan
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Cuci Hati