Rynek jadi Fanzone Paling Cantik

Jumat, 22 Juni 2012 – 04:11 WIB
Salah satu sudut Kota Rynek di Wroclaw yang menjadi Fanzone Paling Cantik. Foto: Getty Images

PEMERINTAH Wroclaw tidak tanggung-tanggung memanfaatkan demam Euro di kotanya. Kebetulan, kota kecil di bagian barat daya Polandia ini menjadi salah satu host Euro dan menghelat tiga laga Grup A. Rynek, alias market square yang jadi jujukan kuliner paling asyik di sana, sekalian disulap menjadi fanzone.
   
Bagaimana tidak, Pusat kegiatan fans tersebut berdiri dikelilingi gedung-gedung tua yang sangat cantik. Termasuk yang paling mencolok adalah Wroclaw Town Hall, bangunan dari bata merah bergaya gothic yang dibangun selama 250 tahun sejak akhir abad ke-13. Di tengah-tengah square, terdapat menara dengan patung orang membawa cambuk di puncaknya.
   
"Sudah sejak zaman dulu, warga memanfaatkan lokasi rynek untuk berkumpul. Mengadakan pertemuan. Atau sekadar janjian," ungkap Katharyna, seorang volunteer yang bertugas di fanzone Wroclaw. "Kebiasaan itu berlanjut hingga sekarang. Kalau orang biasanya janji ketemu di taman kota, kami di rynek depan town hall," lanjut gadis yang akrab disapa Kasia itu.
   
Menurut sejarahnya, di masa lalu Rynek tidak hanya menjadi tempat berkumpul. Tapi juga jadi semacam tempat pengakuan dosa. Orang-orang yang merasa punya kesalahan terhadap Tuhan dan Raja datang dengan sukarela, lalu mencambuki dirinya sendiri. "Terdengar barbar ya, tapi begitulah di masa lalu. Itu sebabnya di puncak menara ada patung orang membawa cambuk," terang perempuan asli Wroclaw itu.
   
Di samping sejarahnya yang agak horor, rynek tetap tempat yang sangat nyaman dikunjungi dari pagi hingga malam. Jalan masuk menuju rynek sangat memikat, paduan antara toko-toko vintage yang bernuansa kuno dengan butik dan departement store modern. Sepanjang jalan, para seniman memamerkan keahlian unik mereka. Pelukis, pemusik, hingga pematung.
   
Tempat makan juga begitu. Selain resto-resto dan kafe yang menjajakan hidangan setempat, ada pula yang franchise seperti Starbucks dan Coffee Heaven. Jenis masakannya juga sangat beragam. Mulai dari kuliner barat, timur, juga timur tengah.
   
Hanya saja, kalau mau nongkrong siang-siang, pastikan tidak di musim panas. Sebab, cuaca bisa sangat panas, suhu mencapai 36 derajat celsius. "Lebih baik sore-sore mulai pukul lima atau enam. Matahari sudah agak turun. Nikmati Rynek sampai malam, menyenangkan sekali," saran Kasia. (na)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Babak I, Portugal dan Ceko Bermain Tanpa Gol


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler